Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

8 Tips Menjadi Pengusaha Sukses di Usia Muda

Simak tips menjadi pengusaha sukses di usia muda. Bukan hanya menyiapkan niat saja, tapi juga harus berani mengeksekusi dan mengambil risiko.

11 September 2023 | 12.30 WIB

Simak tips menjadi pengusaha sukses di usia muda. Bukan hanya menyiapkan niat saja, tapi juga harus berani mengeksekusi dan mengambil risiko.  Foto: Canva
Perbesar
Simak tips menjadi pengusaha sukses di usia muda. Bukan hanya menyiapkan niat saja, tapi juga harus berani mengeksekusi dan mengambil risiko. Foto: Canva

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Menjadi pengusaha sukses di usia muda tentunya menjadi impian banyak orang. Untuk meraihnya, ada beberapa tips menjadi pengusaha sukses yang harus Anda ikuti dan terapkan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Untuk menjadi pengusaha yang sukses di usia muda perlu kerja keras yang tinggi dan juga kreativitas. Apalagi, persaingan kini sudah semakin ketat berkah meningkatnya kemajuan teknologi. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Anda harus menyusun strategi yang tepat agar usaha yang Anda jalankan bisa maksimal dan meraih keuntungan. Berikut ini beberapa tips jadi pengusaha sukses untuk Anda. 

Tips Menjadi Pengusaha Sukses

Berikut 8 tips menjadi pengusaha sukses yang bisa Anda terapkan di usia muda. 

1. Bangun Potensi Diri Anda

Tips yang pertama adalah membangun potensi diri Anda yang sudah dimiliki. Namun, sebelum membangun potensi tersebut, Anda perlu cari tahu terlebih dahulu potensi yang ada dalam diri Anda. 

Anda bisa menerapkan analisis SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan Threats) untuk mencari tahu potensi diri Anda. Apa itu SWOT? SWOT adalah sejenis analisis yang berguna untuk mengenali diri Anda. 

Jika sudah memahami potensi diri, Anda bisa mengeksekusinya. Seperti contoh, kekuatan Anda adalah bisa berpikir kreatif, maka Anda mulai berbisnis dengan menghasilkan produk yang unik dan beda dari yang lain. 

2. Tentukan Tujuan yang Jelas

Untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses Anda perlu menentukan tujuan yang jelas. Dengan hal ini Anda tidak akan keluar jalur dan lebih fokus untuk meraih keinginan Anda menjadi pengusaha sukses. 

Beberapa pertanyaan ini bisa Anda coba untuk membantu dalam menentukan tujuan yang jelas. 

  • Ingin menjadi pengusaha yang seperti apa?
  • Menjual produk atau layanan apa?
  • Target menjadi pengusaha sukses di usia berapa? 
  • Target pasar siapa saja?

3. Pelajari Pengetahuan Lainnya

Mengetahui dan mengembangkan potensi dan kemampuan yang sudah dimiliki memang penting. Namun, alangkah baiknya juga mempelajari pengetahuan lainnya. 

Hal ini perlu dilakukan oleh Anda apabila ingin menjadi pengusaha yang sukses. Dengan memiliki pengetahuan yang luas maka Anda memiliki kemungkinan yang lebih besar untuk meningkatkan perusahaan menjadi lebih baik. 

Sebagai contoh, sekarang pemasaran bisa dilakukan secara digital. Maka Anda bisa mendalami ilmu seputar digital marketing, dan lain sebagainya.

4. Buat Strategi dan Rencana yang Matang

Tips menjadi pengusaha sukses yang selanjutnya adalah membuat strategi dan rencana yang matang. Apabila Anda tidak memiliki rencana usaha yang matang maka akan meningkatkan risiko kegagalan dalam menjalankan usaha. 

Anda bisa berdiskusi dengan partner terkait strategi yang digunakan. Bisa juga dengan menganalisis kompetitor, kemudian melakukan strategi ATM yang berbeda dan unik.

5. Perluas Jejaring Sosial

Memperluas jejaring sosial begitu penting untuk Anda yang ingin menjadi pengusaha sukses. Untuk melakukan hal ini maka Anda perlu juga mempelajari dan meningkatkan kemampuan komunikasi Anda. 

Anda bisa hadir di acara-acara seperti seminar pengusaha, konferensi, event UMKM, atau bergabung ke komunitas pengusaha agar koneksi semakin banyak. 

Apabila koneksi banyak, maka Anda bisa mendapatkan banyak ilmu yang bermanfaat serta bisa mempromosikan produk yang dijual. 

6. Terbuka dengan Perubahan

Zaman semakin berubah dan semakin maju maka Anda perlu menerima dan beradaptasi dengan segala perbedaan itu. 

Anda tidak bisa menerapkan hanya satu cara saja dalam menjalankan bisnis Anda. Dengan sifat keterbukaan terhadap perubahaan, maka Anda akan memiliki ide-ide yang inovatif dan kreatif yang bisa Anda terapkan dalam bisnis Anda. 

7. Jangan Mudah Menyerah

Tips ini wajib dilakukan oleh Anda jika ingin jadi pengusaha yang sukses. Jangan mudah menyerah adalah sifat yang sudah seharusnya ada dalam diri seseorang yang sukses. Namun, sifat ini juga bisa Anda bangun dengan berjalannya waktu. 

Apabila Anda mengalami kegagalan ketika pertama kali membuka bisnis maka yang perlu Anda lakukan adalah mengevaluasi hal yang menyebabkan kegagalan tersebut. Bukan malah menyerah begitu saja. 

Untuk memotivasi, Anda bisa belajar dari pengusaha-pengusaha sukses yang dulunya juga pernah mengalami kegagalan berkali-kali. 

8. Jangan Takut untuk Memulai

Tips menjadi pengusaha sukses yang terakhir adalah jangan takut untuk memulai. Mungkin banyak sekali orang yang ingin menjadi pengusaha sukses. Namun, hanya segelintir saja yang bisa mencapai hal itu. 

Mengapa itu bisa terjadi? Hal ini karena banyak orang berkeinginan saja tanpa melakukan aksi. Mungkin ini disebabkan banyaknya ketakutan yang menghantui dirinya. Jadi, jangan takut dan mulai terlebih dahulu.

Nah, itu dia beberapa tips menjadi pengusaha di usia muda. Jika masih gagal, itu adalah hal yang wajar. Anda bisa berbenah dan bangkit lagi.

DIAN RAHMAWAN

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus