Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pamflet merupakan salah satu bentuk media promosi produk barang atau jasa yang banyak digunakan perusahaan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain berfungsi sebagai media pemasaran, pamflet yang dicetak di atas kertas umumnya juga dapat berperan sebagai wadah publikasi untuk menyampaikan informasi tertentu kepada khalayak ramai.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pamflet didefinisikan sebagai surat selebaran. Lantas, apa itu pamflet?
Pengertian Pamflet
Melansir e-jurnal.lppmunsera.org, pamflet adalah tulisan yang dapat disertai dengan gambar, tanpa penyampulan atau penjilidan, yang dicetak pada selembar kertas di satu atau kedua sisi, lalu dilipat atau dipotong setengah, sepertiga, atau bahkan seperempatnya, sehingga tampak lebih kecil.
Kemudian, mengacu pada repository.dinamika.ac.id, pamflet atau leaflet adalah selembar kertas yang berisi tulisan dengan kalimat-kalimat singkat, padat, dan mudah dimengerti, serta bisa ditambah dengan gambar-gambar sederhana. Ukuran pamflet biasanya 20 x 30 cm yang berisi sekitar 200-400 kata.
Senada dengan hal itu, mengutip jurnal.fib-unmul.ac.id, pamflet merupakan tulisan berisi informasi dan penawaran pada lembaran kertas yang bisa disertai gambar atau tidak.
Sebelum dicetak, pamflet terlebih dahulu dirancang dengan sangat menarik agar dapat menggugah rasa penasaran pembacanya.
Ciri-Ciri Pamflet
Pamflet mempunyai beberapa ciri, meliputi:
- Menggunakan kalimat yang singkat, padat, dan jelas.
- Bersifat persuasif atau berisi ajakan untuk membeli produk atau menaati sesuatu.
- Ditulis atau dicetak dengan jelas supaya mudah dibaca.
- Hal-hal yang dicantumkan biasanya berisi informasi terkini.
Manfaat Pamflet
Menurut Buletin Agro-Infotek (2015), pamflet menawarkan beberapa kelebihan, di antaranya:
- Dapat menjangkau sasaran yang lebih banyak dan tersebar jauh apabila dibandingkan dengan komunikasi tatap muka.
- Bisa dibaca berulang kali.
- Menarik perhatian pembaca.
- Merangsang minat baca terhadap keseluruhan pesan.
- Mendramatisasi pesan yang ingin disampaikan.
Jenis Pamflet
Pamflet terbagi menjadi empat jenis, yaitu:
Pamflet Politik
Informasi dalam pamflet politik biasanya berupa ajakan untuk memilih calon pemimpin, baik kepala negara maupun kepala daerah. Pamflet politik dapat dibuat oleh partai politik (parpol) tertentu, koalisi, atau bahkan simpatisan.
Pamflet Pendidikan
Pamflet pendidikan adalah pamflet yang digunakan untuk kepentingan pendidikan, termasuk sosialisasi peraturan pemerintah di bidang pendidikan. Selain itu, pamflet pendidikan juga dapat memuat publikasi acara, seperti seminar, konferensi, atau lomba cerdas cermat.
Pamflet Niaga
Pamflet niaga dibuat dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada calon konsumen terkait produk-produk yang ditawarkan produsen.
Jenis pamflet yang juga dikenal dengan istilah katalog produk tersebut menggunakan kalimat-kalimat yang bersifat persuasif, seperti potongan harga (diskon), penawaran gratis, dan sebagainya.
Pamflet Kegiatan
Pamflet kegiatan disebarkan dengan tujuan sebagai alat publikasi acara, seperti konser. Salah satu pamflet yang dapat dengan mudah dijumpai biasanya ditempel di area-area publik, dibagikan ke pengguna jalan, atau diunggah di media sosial.
Cara Membuat Pamflet secara Online
Pamflet dapat dibuat di aplikasi berbasis ilustrasi gambar, seperti Adobe Photoshop, Canva, hingga Microsoft Powerpoint (PPT). Sebagai contoh, berikut langkah-langkah untuk membuat leaflet di Canva:
- Kunjungi laman canva.com di perangkat personal computer (PC) atau melalui aplikasi di ponsel.
- Masuk akun (login) menggunakan alamat surel (email).
- Pada kolom pencarian di halaman beranda, ketikkan kata kunci Pamflet. Selain itu, pengguna juga bisa menekan tombol plus (+) untuk mendesain leaflet secara mandiri.
- Temukan template pamflet yang diinginkan.
- Masukkan tulisan yang diinginkan, unggah foto bila diperlukan, serta atur tata letaknya.
- Tekan tombol unduh dengan ikon tanda panah ke arah bawah untuk menyimpan desain pamflet.