Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Profil Direktur PT PAL Wilgo Zainar: Kader Gerindra yang Gagal jadi Anggota BPK

Erick Thohir mengangkat Wilgo Zainar sebagai Direktur Pemasaran PT PAL Indonesia (Persero). Seperti apa rekam jejak kader Partai Gerindra ini?

16 Juni 2021 | 09.11 WIB

Willgo Zainar. Foto/facebook/DPR RI
Perbesar
Willgo Zainar. Foto/facebook/DPR RI

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Erick Thohir mengangkat Willgo Zainar sebagai Direktur Pemasaran PT PAL Indonesia (Persero). Pengangkatan tersebut tercantum dalam Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK-196/MBU/06/2021 tertarikh 15 Juni 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Saya berharap dengan adanya perombakan ini dapat membentuk sinergi dan kolaborasi agar dapat membuat PT PAL Indonesia (Persero) menjadi lebik baik ke depannya," ujar Willgo Zainar dalam keterangannya, Selasa, 15 Juni 2021.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Willgo adalah kader Partai Gerindra. Ia menjadi anggota DPR periode 2014-2019 mewakili Dapil I Nusa Tenggara Barat (NTB). Pria kelahiran Ampenan, 25 Oktober 1968, ini lolos ke Senayan setelah memperoleh 55.192 suara.

Namun hasil perhitungan suara di Pileg 2014 itu sempat dilaporkan ke KPU NTB oleh kader Partai Gerindra karena ditengarai ada indikasi penggelembungan suara dalam kontestasi politik kala itu.

Pada Pemilihan Legislatif 2019-2024, Willgo kembali mencalonkan diri sebagai legislator. Namun ia gagal merebut kursi parlemen.

Di struktur organisasi Partai Gerindra, Willgo menjabat sebagai Bendahara Dewan Pimpinan Daerah NTB selama satu tahun mulai 2011 hingga 2012. Ia juga didapuk sebagai Dewan Pimpinan Daerah Gerindra NTB sejak 2012.

Sebelum menjadi kader Partai Gerindra, Willgo pernah diangkat sebagai Presiden Association of Amstrong University (ASAU) Berkeley pada 1993. Ia juga Wakil Sekjen Dewan Pimpinan Nasional Himpunan Kerukunan Tani Indonesia periode 2009-2012.

Di luar dunia politik, Willgo adalah pengusaha ekspor meubel. Ia pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Nusa Terang Benderang Power.

Pada 2019 setelah gagal ke Senayan, Willgo mendaftar sebagai anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Ia lolos dalam daftar 15 nama yang direkomendasikan Dewan Perwakilan Daerah atau DPD dan telah mengikuti proses uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test. Namun ia tak masuk dalam kantong anggota BPK terpilih.

Selain Willgo Zainar, Kementerian BUMN memberhentikan dengan hormat Direktur Pemeliharaan dan Perbaikan Kuntjoro Pinardi dan Direktur Keuangan Irianto. Dalam kesempatan yang sama Kementerian BUMN mengukuhkan pemberhentian dengan hormat untuk (Alm) Etty Soewardani.

Kementerian BUMN juga memutuskan untuk mengubah nomenklatur jabatan Direktur Keuangan menjadi Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko PT PAL Indonesia yang kini dijabat oleh Oggy Achmad Kosasih.

Francisca Christy Rosana

Lulus dari Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia pada 2014, ia bergabung dengan Tempo pada 2015. Kini meliput isu politik untuk desk Nasional dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco. Ia meliput kunjungan apostolik Paus Fransiskus ke beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 2024 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus