Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Stafsus Erick Thohir: F1 Powerboat Event Tontonan Rakyat, Nonton Bisa Bareng Kerbau dan Sapi

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga menyebut event F1 Powerboat di Danau Toba, Sumatera Utara, akan menjadi tontotan rakyat.

8 Februari 2023 | 16.13 WIB

Stafsus Menteri BUMN Arya Sinulingga ketika ditemui wartawan di Kantor Kementerian BUMN, Rabu, 8 Februari 2023. TEMPO/Riri Rahayu
Perbesar
Stafsus Menteri BUMN Arya Sinulingga ketika ditemui wartawan di Kantor Kementerian BUMN, Rabu, 8 Februari 2023. TEMPO/Riri Rahayu

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Staf Khusus Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Arya Sinulingga, menyebut event F1 Powerboat di Danau Toba, Sumatera Utara, akan menjadi tontotan rakyat. Ajang kejuaraan dunia balap perahu motor Formula 1 tersebut digelar pada 24 hingga 26 Februari mendatang.

“Saya dapat kabar dari InJourney, tempat-tempat untuk nontonnya, rakyat bisa nonton di atas sama kerbau dan sapi. Nanti ini juga bakal menjadi event yang di luar negeri jadi tontonan orang kaya, di Indonesia jadi tontonan rakyat,” kata Arya dalam acara Ngopi BUMN F1 Powerboat Lake Toba di Kementeriann BUMN, Rabu, 8 februari 2023.

Selain menjadi ajang olahraga, Arya mengatakan even F1 Powerboat akann menjadi pendapatan usaha mikro, kecil, menengah (UMKM). Sebab, penyelenggara menyediakan tempat bagi UMKM untuk bisa menjual produknya. “Jadi, ini kami yakini akan menggerakan ekonomi rakyat,” kata Arya. 

Adapun untuk perhelatan ajang internasional ini, Direktur Marketing and Consumer Experience PT Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney Maya Watono mengatakan tiket sudah habis terjual pada Selasa, 7 Februari 2023. “Dalam 23 menit sold out. Saya sampai kaget. Kami buka di tribun 2.100 tiket, di bukit 2.000,” kata Maya.

Sebanyak 2.000 tiket race venue tersebut dibagi dalam tiga grand stand, yakni grand stand A, B, dan grand stand C. InJourney mematok harga Rp 500 ribu per orang untuk dua hari. Sedangkan harga tiket untuk menonton dari Bukit Pahoda dipatok Rp 50 ribu per orang untuk dua hari.

Selain itu, Maya mengatakan pihaknya menyediakan tiket nonton bareng atau nobar di sekitar Danau Toba. Dalam hal ini, InJourney menyediakan 15 ribu tiket menggandeng masyarakat sekitar Toba untuk menyediakan kursi.

Lantaran baru pertama kali menggelar event F1 Powerboat, Maya mengatakan belum tahu secara pasti berapa pengunjung yang bakal datang. Adapun tiket yang disediakan, kata dia, merupakan hasil perhitungan dari titik-titik yang dipastikan bisa memuat penonton atau sebagai crowd control.

Namun, pihaknya juga membuka kemungkinan membuka penjualan tiket offline sembari memperhitungkan lebih lanjut ihwal ketersediaan kapasitas yang tersisa. “Mungkin sekitar 500 (tiket offline),” ujar Maya.

Pilihan editor: Profil Lengkap Arena Kejuaraan Dunia F1 Powerboat yang Buat Jokowi Tegur Luhut Tiga Kali

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus