Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bisnis

Susi Pudjiastuti Disebut Kandidat Cawapres Jokowi: Kata Siapa?

Nama Susi Pudjiastuti layak masuk dalam kandidat cawapres Jokowi berdasarkan hasil survei.

18 Juli 2018 | 10.38 WIB

Presiden Jokowi (kanan) didampingi Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti (kiri), menumpang perahu karet untuk meninjau lokasi keramba ikan saat peresmian Keramba Jaring Apung atau "offshore" di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Cikidang,  Pangandaran, 24 April 2018. Dalam sambutannya Presiden Joko Widodo menjelaskan, dua per tiga atau 70 persen wilayah Indonesia adalah perairan. ANTARA/Adeng Bustomi
Perbesar
Presiden Jokowi (kanan) didampingi Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti (kiri), menumpang perahu karet untuk meninjau lokasi keramba ikan saat peresmian Keramba Jaring Apung atau "offshore" di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Cikidang, Pangandaran, 24 April 2018. Dalam sambutannya Presiden Joko Widodo menjelaskan, dua per tiga atau 70 persen wilayah Indonesia adalah perairan. ANTARA/Adeng Bustomi

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Susi Pudjiastuti kerap disebut berpotensi dalam bursa cawapres Jokowi atau Presiden Joko Widodo. Menanggapi hal tersebut Susi heran siapa yang menyebut dirinya termasuk salah satu calon pendamping Jokowi pada bursa cawapres 2019.

"Siapa yang memasukkan? Kata siapa?" Ucap dia usai konferensi pers di gedung KKP, Jakarta, Selasa 12 Juli 2018.

Baca: TGB Akan Bantu Jokowi Berdiskusi dengan Pihak yang Perlu Tabayyun

Susi juga hanya menanggapi santai saat ditanya soal hal tersebut. Ia enggan mengandai-andai adanya kemungkinan itu. "Kan kalau, tidak bisa dijawab itu," kata dia.

Menurut Susi tak ada pembahasan terkait dirinya yang disebut-sebut masuk bursa cawapres Jokowi pada Pilpres tahun depan. Selama ini, kata Susi, pembicaraan dengan Jokowi hanya sebatas pekerjaan saja. "Pembicaraan siapa? Tidak ada. Kita urusi kerjaan saja," k`ata dia.

Selain Susi, Menteri Keuangan Sri Mulyani juga disebut-sebut masuk bursa cawapres Jokowi. Sri Mulyani hanya tersenyum saat ditanya tanggapan soal dirinya yang disebut sejumlah survei menjadi salah satu kandidat terkuat menjadi calon wakil presiden. Sri Mulyani tidak mengeluarkan sepatah kata pun, ia hanya tersenyum sambil bergegas menuju lift.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600
close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus