Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina Patra Niaga kembali memanjakan pelanggan setianya dengan menyelenggarakan program diskon di setiap hari Senin dan Jumat. Melalui program I Like Monday dan Thank God It’s Fuel Day, perusahaan pelat merah ini memberikan potongan harga untuk pembelian bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax dan Pertamina Dex.
Promo yang berlaku hingga akhir tahun 2024 ini memberikan potongan harga sebesar Rp300 per liter untuk setiap transaksi pembelian BBM jenis Pertamax. Namun, terdapat sejumlah syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh konsumen agar dapat menikmati promo tersebut.
Promo Hari Senin: I Like Monday
Promo I Like Monday hadir setiap Senin, memberikan diskon sebesar Rp300,- per liter untuk produk Pertamax. Promo ini berlaku mulai 06.00 hingga 20.00 WIB setiap Senin hingga 30 Desember 2024. Untuk menikmati promo ini, pengguna cukup melakukan transaksi melalui aplikasi MyPertamina dengan pembelian minimal Rp30.000,- dalam satu kali transaksi.
Dilansir dari situs resmi MyPertamina, Berikut adalah syarat dan ketentuan promo I Like Monday:
- Promo I Like Monday berlaku di hari Senin mulai pukul 06.00 hingga 20.00 WIB. Jadwal promo ini berlangsung pada tanggal-tanggal tertentu, yaitu 4, 11, 18, dan 25 November 2024 serta 2, 9, 16, 23, dan 30 Desember 2024.
- Diskon berlaku khusus untuk pembelian produk Pertamax.
- Pembelian Melalui Aplikasi MyPertamina: Promo ini hanya berlaku jika pembelian dilakukan menggunakan aplikasi MyPertamina. Pengguna juga dapat menggunakan berbagai metode pembayaran yang tersedia di aplikasi.
- Untuk mendapatkan diskon Rp300,- per liter, pengguna harus melakukan pembelian minimal Rp30.000,- dalam satu kali transaksi.
- Promo ini hanya berlaku untuk pembelian maksimal 5 liter per transaksi. Diskon akan diterapkan secara otomatis di aplikasi MyPertamina.
- Setiap pengguna hanya berhak mendapatkan promo satu kali dalam satu hari, tetapi bisa kembali menikmati promo ini pada hari Senin berikutnya.
- Promo ini memiliki kuota harian, sehingga ada kemungkinan promo habis jika kuota sudah terpenuhi.
- Promo I Like Monday tidak bisa digabungkan dengan promo lain yang sedang berlangsung di aplikasi MyPertamina.
Promo Hari Jumat: Thank God It's Friday
Tidak hanya hari Senin, promo juga hadir di hari Jumat dengan nama Thank God It's Friday. Diskon yang diberikan sama, yakni Rp300,- per liter, tetapi berlaku untuk dua jenis bahan bakar, yaitu Pertamax dan Pertamina Dex. Promo ini berlaku dengan transaksi minimal yang lebih tinggi, yaitu Rp250.000,-, dan berlaku pada hari Jumat di waktu yang sama dengan promo Senin, yakni pukul 06.00 hingga 20.00 WIB.
Berikut adalah syarat dan ketentuan promo Thank God It's Friday:
- Promo Thank God It's Friday berlangsung setiap hari Jumat mulai pukul 06.00 hingga 20.00 WIB. Jadwal promo ini meliputi tanggal 1, 8, 15, 22, dan 29 November 2024 serta 6, 13, 20, dan 27 Desember 2024.
- Diskon berlaku khusus untuk produk Pertamax dan Pertamina Dex.
- Sama seperti promo hari Senin, promo hari Jumat ini hanya berlaku untuk pembelian menggunakan aplikasi MyPertamina dengan seluruh metode pembayaran yang tersedia di dalam aplikasi.
- Untuk mendapatkan diskon Rp300,- per liter, pengguna perlu melakukan transaksi minimal Rp250.000,-.
- Promo ini berlaku untuk pembelian maksimal 50 liter per transaksi. Diskon secara otomatis akan berlaku di aplikasi MyPertamina saat syarat minimal transaksi terpenuhi.
- Setiap pengguna hanya bisa mendapatkan promo satu kali dalam satu hari dan dapat menikmati promo kembali di Jumat berikutnya.
- Sama seperti promo hari Senin, promo ini juga memiliki kuota harian.
- Promo ini tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya yang sedang berlangsung di aplikasi MyPertamina.
Untuk memastikan kelancaran saat menggunakan promo, pengguna disarankan untuk melakukan pengecekan kuota harian promo terlebih dahulu melalui aplikasi atau mengunjungi media sosial MyPertamina dan Pertamina Call Center di 135.
M RAFI AZHARI | MY PERTAMINA.ID
Pilihan Editor: Pertamina Tambah Operasional BBM Satu Harga di 40 Titik
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini