Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Ketika bulan Ramadan, kita bisa menemui kurma di mana pun, seperti di pasar, supermarket, dan minimarket. Kurma adalah buah yang tidak dapat dipisahkan dengan bulan Ramadhan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain populer di bulan Ramadan, kurma memiliki khasiat yang baik untuk menjaga kesehatan. Buah satu ini bahkan direkomendasikan untuk dikonsumsi karena bisa menurunkan risiko kanker. Sebutir kurma mengandung sekitar 23 kalori, mengkonsumsi 5 butir kurma setara dengan kebutuhan 5 porsi buah dan sayur harian.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain bermanfaat untuk kesehatan, setiap butir kurma juga dapat diolah untuk campuran bahan makanan, getahnya bisa untuk menjadi pemanis kue, dan serat rami di pohon kurma dapat ditenun untuk menjadi kain.
Jika dilihat sekilas semua kurma tampak sama dan tidak ada perbedaan yang menonjol. Namun kalau diperhatikan, kurma memiliki bentuk, rasa, dan tekstur yang berbeda-beda. Berikut 11 jenis kurma yang terkenal enak beserta harganya:
Kurma Ajwa
Kurma ajwa dikenal juga sebagai “Kurma Nabi”, memiliki warna hitam pekat, tekstur yang lembut, dan rasanya yang manis. Kurma jenis ini diketahui kaya dengan antioksidan dan anti inflamasi sehingga dapat menjaga kesehatan jantung. Kurma ajwa juga aman untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes tipe dua karena memiliki kandungan gula yang bersifat monosakarida.
Kurma ajwa merupakan kurma premium sehingga harganya relatif mahal, per satu kilogram kurma ajwa dibandrol dengan harga Rp200.000 - Rp350.000. Meskipun mahal, kurma ini merupakan salah satu kurma yang digemari oleh umat muslim.
Kurma Sukari
Kurma sukari memiliki kandungan asam amino esensial yang dapat bermanfaat untuk menjaga imun tubuh, membentuk otot, menjaga kesehatan kulit, rambut dan kuku. Dilansir dari buku berjudul Kurma Khasiat dan Olahannya, kurma ini juga dapat menambah stamina bagi laki-laki lho.
Selain bermanfaat bagi laki-laki, kurma satu ini juga bisa menjadi sumber nutrisi bagi ibu hamil dan menyusui, serta lansia. Satu kilogram kurma sukari dijual dengan harga Rp90.000, bisa berbeda-beda tergantung pada kemasannya.
Kurma Muda
Berbeda dengan kurma lainnya yang berwarna coklat atau kehitaman, kurma muda berwarna kuning atau merah muda. Kurma muda adalah kurma yang belum matang, biasanya berusia 120 hari. Karena belum matang, kurma muda memiliki tekstur yang tidak terlalu manis, dan mudah lumer di dalam mulut.
Meskipun kurma muda belum matang, kandungan dan khasiat pada buah ini juga tidak kalah dengan kurma lainnya. Setiap 100 gram kurma muda, terkandung 6,7 gram serat yang lebih tinggi dibandingkan kurma matang. Kaya dengan kalsium, zat besi, dan asam folat, kurma muda biasanya dikonsumsi oleh pasutri yang sedang dalam program kehamilan. Harga kurma muda bervariasi, mulai dari Rp65.000 - Rp135.000 per kilogram.
Kurma Barhi
Kurma barhi adalah jenis kurma yang berasal dari Mesir. Memiliki rasa yang manis, dengan buah yang lembut, kurma barhee dapat dimakan langsung atau diolah menjadi sirup.
Hampir sama dengan kurma lainnya, kurma barhi mempunyai kandungan zat besi, vitamin b, potasium, dan kaya akan serat. Unsur yang ada dalam kurma barhi dapat mengurangi resiko diabetes, penyakit alzheimer, dan kanker. Kurma barhi dijual dengan harga Rp196.000 per kilogramnya.
Kurma Medjool
Kurma medjool adalah jenis kurma yang berasal dari Maroko dan merupakan salah satu kurma yang paling terkenal di dunia. Kurma jenis ini mempunyai ukuran yang besar dan warna yang coklat cenderung kehitaman.
Kandungan serat yang tinggi dalam kurma medjool dapat membantu memperlancar pencernaan, menjaga kesehatan usus dan mengatur gula darah. Kalium dalam kurma medjool juga dapat menjaga keseimbangan elektrolit dan tekanan darah. Harga per satu kilogram kurma medjool premium berkisar di Rp280.000.
Kurma Halawi
Kurma halawi berasal dari Yordania dan memiliki karakteristik yang unik karena buahnya yang lembut dan berair. Rasa dari kurma halawi juga manis dengan sentuhan karamel.
Kurma ini dapat dikonsumsi sebagai cemilan atau hidangan penutup. Sama dengan jenis kurma lainnya, kurma halawi dapat menjaga sistem imun tubuh. Kurma halawi dibandrol dengan harga cukup mahal yakni berkisar Rp200.000-an.
Kurma Zahidi
Kurma Zahidi termasuk ke dalam jenis kurma semi kering dengan warna kuning keemasan. Memiliki bentuk silinder dengan ukuran yang sedang, kurma ini mempunyai daging buah yang tebal dan manis dengan tekstur yang kenyal.
Kandungan dalam kurma zahidi kaya dengan vitamin dan mineral. Salah satunya adalah magnesium dan vitamin K yang dapat bermanfaat untuk pembekuan darah serta menjaga kesehatan tulang. Satu kilogram kurma zahidi dijual dengan harga Rp129.000.
Kurma Khalas
Kurma khalas memiliki warna coklat kemerahan dengan rasa yang manis menyerupai rasa karamel. Beberapa wilayah di Timur Tengah mengkonsumsi kurma jenis ini sehari-hari.
Bagi penderita darah rendah, kurma khalas dapat membantu memberikan asupan zat besi untuk tubuh. Harga satu kilogram kurma khalas dijual dengan harga Rp59.000.
Kurma Khudri
Kurma khudri kulit lapisan luar yang keriput dan berwarna coklat kehitaman. Ukuran kurma khudri cenderung lebih kecil, meskipun begitu rasa dari kurma khudri tidak kalah manis dibandingkan jenis kurma lainnya.
Kurma khudri mengandung vitamin c, zat besi, dan kalium yang dapat menurunkan risiko diabetes, serta membantu kesehatan jantung dan kulit. Harga kurma khudri dibandrol Rp70.000 untuk satu kilogram.
Kurma Bam
Kurma bam disebut juga sebagai kurma anggur atau kurma madu. Sekilas kurma bam memiliki kemiripan dengan kurma ajwa, perbedaannya terletak pada bentuknya yang lebih besar dengan rasa yang lebih lembut dan manis.
Sama dengan kurma lainnya, kurma bam dapat bermanfaat bagi kesehatan tubuh seperti meningkatkan imunitas tubuh dan mengurangi tekanan darah. Kurma bam dibandrol dengan harga Rp50.000 - Rp70.000 per kilogramnya.
Tamara Pramesti Adha Cahyani