Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Berburu takjil menjadi momen yang ditunggu-tunggu saat bulan Ramadan. Ada banyak pasar takjil di Jakarta dengan berbagai pilihan menu. Mulai dari kolak, es buah, gorengan, hingga makanan khas nusantara, semua bisa ditemukan di satu tempat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pilihan Editor: Pasar Takjil Lereng Gunung Merapi Disiapkan Jadi Embrio Festival Kuliner Libur Lebaran
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain berburu makanan, mengunjungi pasar takjil juga memberikan pengalaman yang menyenangkan. Anda bisa merasakan vibes Ramadan yang hanya bisa ditemui setahun sekali. Berikut ini rekomendasi pasar takjil di Jakarta yang lengkap dan memiliki harga terjangkau.
Rekomendasi Pasar Takjil
1. Bendungan Hilir
Bendungan Hilir merupakan salah satu pusat penjualan takjil favorit warga Jakarta. Beragam makanan dan minuman untuk berbuka puasa tersedia di sini, mulai dari gorengan, jajanan pasar, hingga es buah, es kelapa, dan es cendol. Harga takjil di pasar ini juga sangat terjangkau.
Menu takjil yang cukup terkenal di area ini adalah bubur jagung khas Aceh, lamang baluo, hingga lupis ketan.
2. Masjid Agung Al Azhar
Untuk area Jakarta Selatan, Anda bisa mengunjungi Masjid Agung Al Azhar untuk berburu takjil. Tepatnya di area belakang masjid, banyak pedagang kaki lima yang menjajakan beragam menu takjil. Beberapa yang jadi favorit seperti Roti Bakar Eddy hingga nasi goreng.
3. Blok M Square
Di sekitar Blok M Square, biasanya terdapat bazaar makanan yang bisa Anda datangi. Menariknya, bazaar makanan ini memiliki tema yang berbeda-beda. Anda bisa memilih makanan sesuai dengan preferensi. Tak jauh dari tempat ini juga terdapat Taman Literasi yang memiliki banyak pilihan kuliner yang bisa dicoba.
4. Masjid Cut Meutia
Di daerah Jakarta Pusat, tepatnya di Gondangdia, Anda bisa berburu takjil di sekitaran Masjid Cut Meutia. Ada banyak pilihan menu seperti gorengan, lontong, kolak, hingga aneka es yang menyegarkan. Selain itu, Masjid Cut Meutia juga biasanya menyediakan takjil gratis.
5. Pasar Santa
Pasar Santa, berlokasi di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, menawarkan berbagai pilihan takjil selama bulan Ramadan.
Di dalam pasar, terdapat kuliner khas yang bisa dicoba, seperti Jang Manies, Koka Sikka Se'i Sapi, hingga Dapur-dapuran. Di luar pasar, terdapat pedagang kaki lima yang menjual jajanan khas Indonesia untuk berbuka puasa, seperti lontong, kolak, bubur sumsum, dan gorengan.
6. Jalan Panjang
Setiap bulan Ramadan, di Jalan Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, banyak terdapat banyak penjual makanan dan minuman untuk berbuka puasa.
Takjil yang dijual beragam, mulai dari gorengan, makanan utama seperti lontong, hingga berbagai jenis es. Beberapa penjual mulai berjualan sejak pukul 14.00 WIB, namun banyak juga yang mulai sore hari.
7. Jalan Sabang
Anda bisa menemukan berbagai jenis takjil di sepanjang Jalan Sabang di Jakarta Pusat. Beberapa kuliner yang terkenal di sini seperti Bakmi Roxy, Nasi Gandul Khas Pati, Sate Pak Heri, hingga Claypot Popo.
8. Masjid Sunda Kelapa
Masjid Sunda Kelapa di Menteng, Jakarta Pusat, juga menjadi tempat favorit untuk berburu takjil. Di sekitar masjid, terdapat penjaja takjil dengan beragam santapan, seperti kue tradisional, jajanan khas Betawi, hingga makanan berat.
TRAVELOKA | ANTARA