Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta -Penyanyi dangdut Evi Masamba rela melelang mobil Alphard miliknya untuk membantu warga korban banjir bandang di kampung halamannya, Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Utara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Mobil Evi yang dibelakang Evi ini, Evi mau lelang untuk membantu saudara saudara kita yang terkena dampat banjir bandang di Luwu Utara/Masamba Sulawesi Selatan," tulis Evi di Instagramnya pada Rabu, 15 Juli 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Evi hanya ingin membantu masyarakat di kota tercintanya itu, apalagi di saat terkena musibah seperti sekarang ini. "Saudara-saudara kita di sana sangat membutuhkan uluran tangan kita. Harta Evi bisa cari lagi insyaallah karena Evi bisa seperti ini, alhamdulillah lumayan hidup Evi sekarang itu berkat dari Luwu Utara, berkat keluarga Evi di sana, masyarakat Luwu Utara dan sekitarnya Evi bisa jadi artis," kata Evi.
Mobil alphard berwarna putih itu menyimpan banyak kenangan karena selama ini digunakan Evi untuk memenuhi panggilan pekerjaan. Evi membuka penawaran untuk mobil keluaran 2007 itu mulai dari angka Rp 170 juta. Evi memberikan kesempatan kepada siapapun yang berminat bisa segera menghubunginya atau suaminya melalui pesan langsung (Direct Message) Instagram.
"Ini satu-satunya yang bisa saya jual karena saya gak peduliin masalah saya gak punya apa-apa karena yang mereka butuhkan adalah bantuan kita semua, uluran tangan kita semua," katanya. Jika mobilnya itu laku terjual, Evi akan langsung pulang ke kampung halamannya untuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat.Evi Masamba. Instagram
Evi Masamba melakukan penggalangan dana untuk membantu para korban banjir bandang yang menerjang Kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Utara pada Senin, 13 Juli 2020. Penggalangan dana tersebut, dia unggah di akun instagramnya, @evi_masamba_real pada Selasa, 14 Juli 2020.
Banjir bandang di Luwu melumpuhkan aktivitas ekonomi. Operasional penerbangan di Bandara Andi Jemma Masamba di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, lumpuh lantaran terendam lumpur akibat banjir. Kondisi ini mengakibatkan sejumlah pesawat perintis penumpang dan kargo tidak dapat mengaktifkan layanan mulai Selasa pagi, 14 Juli 2020, hingga 29 Juli 2020.
MARVELA