Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Gara-gara Ini G-Dragon Tak Jadi Kontrak Eksklusif dengan YG Entertainment Lagi

Apa yang membuat G-Dragon meninggalkan YG Entertainment, yang menjadi 'rumah' sejak awal debut tahun 2006

23 Desember 2023 | 08.43 WIB

Image of Tempo
Perbesar
G-dragon dari grup K-pop BIGBANG tiba di kantor polisi untuk dimintai keterangan terkait dugaan penggunaan narkoba ilegal di Incheon, Korea Selatan, 6 November 2023. Polisi mengatakan mereka telah mengatur hari dengan penyanyi tersebut, dan menambahkan bahwa mereka akan melakukan tes narkoba instan terhadapnya untuk memeriksa apakah dia menggunakan narkoba.. REUTERS/Kim Hong-Ji

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - G-Dragon dikabarkan hampir menandatangani kontrak eksklusif dengan YG Entertainment, sebelum akhirnya bergabung dengan Galaxy Corporation. G-Dragon bergabung dengan YG sejak tahun 2006, apa yang membuat dia meninggalkan 'rumah'nya?  

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut laporan Sport Seoul, faktor terpenting yang membuat pria bernama asli Kwon Ji Young menentukan pilihan antara kedua agensi itu adalah penanganan isu skandal narkoba yang membelitnya. 

Perpanjang kontrak eksklusif dan skandal narkoba

G-Dragon dikonfirmasi akan memperbarui kontrak eksklusif itu dengan YG Entertainment untuk merilis album baru. Rancangan berkas sudah siapkan dan tepat sebelum ditandatangani, dia tiba-tiba terlibat skandal narkoba. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat itu YG diminta konfirmasi tentang kasus yang dihadapi G-Dragon. "Sulit untuk memberikan tanggapan resmi karena dia bukan artis yang tergabung dalam perusahaan kami," kata agensi itu.

Situasi ini dimanfaatkan oleh Galaxy Corporation. CEO Galaxy, Choi Yong Ki, yang memiliki hubungan yang dekat dengan G-Dragon, secara aktif memberikan dukungan dan nasihat hukum untuknya.

Lalu, rumor G-Dragon akan menandatangani kontrak eksklusif dengan Galaxy pun terkuak. Galaxy juga memberikan pernyataan bahwa pihaknya akan menggelar konferensi pers tanpa dihadiri G-Dragon pada 21 Desember 2023.

CEO YG, Yang Hyun Suk, dikabarkan marah dengan kabar itu. Dia pun meminta G-Dragon memutuskan hubungan dengan Galaxy dan meminta musisi itu untuk menandatangani kontrak yang baru.

Resmi bergabung dengan Galaxy Corporation

Sehari sebelum konferensi pers Galaxy, YG Entertainment akhirnya merilis pernyataan tentang kontrak G-Dragon. Dalam pernyataan itu, YG merasa terhormat bisa mendampingi G-Dragon sejak debut pada 2006. Meski tidak lagi bersama, agensi tersebut menyampaikan dukungannya untuk G-Dragon.

"Kami dengan tulus mendoakan kesuksesan G-Dragon di awal barunya. Kami meminta banyak dukungan dan dukungan dari para penggemar. Terima kasih," tulis YG Entertainment.

Sementara itu, dalam konferensi pers Galaxy Corporation, 21 Desember 2023, direktur Cho Sung Hae membacakan surat yang ditulis G-Dragon. Dalam surat itu  dia berterima kasih kepada penggemar dan pihak yang memberikan dukungan dalam skandal narkoba. G-Dragon juga mengumumkan rencananya untuk mendirikan yayasan untuk memerangi narkoba dan kembali dengan album baru pada tahun 2024

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus