Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Tempat wisata di sekitar Bogor tidak terbatas hanya Kebun Raya dan beraneka curug atau air terjun saja.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bogor juga memiliki sejumlah destinasi berendam air panas yang dapat dimanfaatkan untuk merelaksasi tubuh. Salah satunya adalah Pemandian Air Panas Gunung Pancar.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain terdapat kolam untuk berendam air panas, destinasi wisata yang satu ini juga memiliki pemandangan pegunungan hijau yang indah.
Berada di dataran tinggi, pemandian air panas Gunung Pancar ini dikelilingi oleh pepohonan rindang dan udara yang sejuk. Hal ini tentu saja menjadi nilai tambah untuk destinasi wisata yang satu ini.
Berendam di kolam air panas dapat menjadi salah satu kegiatan bagi Anda yang ingin melepas penat. Pasalnya, berendam di air panas ini dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit.
Bagi Anda yang ingin menikmati sensasi berendam di pemandian air panas Gunung Pancar, perlu mengetahui terlebih dahulu harga tiket dan waktu operasionalnya.
Berikut rangkuman informasi mengenai harga tiket pemandian air panas Gunung Pancar 2024 dan jam bukanya.
Harga Tiket Pemandian Air Panas Gunung Pancar
Wisatawan yang ingin mengunjungi pemandian air panas Gunung Pancar, perlu menyiapkan sejumlah biaya untuk membayar tiket masuk destinasi wisata tersebut. Pasalnya, terdapat beberapa jenis tiket masuk yang harus dibayar pengunjung.
Pertama, pengunjung harus membayar tiket masuk Taman Wisata Alam Gunung Pancar yang dikelola oleh Perhutani. Harga tiketnya adalah Rp5.000 per orang untuk hari Senin sampai Jumat, dan Rp7.500 per orang untuk kunjungan di hari Sabtu dan Minggu.
Kemudian, bagi pengunjung yang menggunakan mobil, harus membayar biaya masuk kendaraan sebesar Rp10.000.
Setelah itu, wisatawan harus membayar tiket masuk menuju Pemandian Air Panas Gunung Pancar. Tiket ini sebesar Rp20.000 per orang dan dibayarkan di gerbang masuk sebelum kawasan area pemandian air panas.
Usai membayar dua tiket masuk, pengunjung belum bisa langsung menikmati sensasi berendam di kolam air panas. Pengunjung masih harus membayar tiket berendam di kolam sebesar Rp10.000 per orang untuk berendam di kolam umum.
Sementara itu, apabila pengunjung ingin berendam di kolam privat khusus keluarga atau kelompok, harga tiket berendam yang harus dibayarkan adalah Rp100.000 per kelompok per jam.
Jam Buka dan Alamat Pemandian Air Panas Gunung Pancar
Pemandian Air Panas Gunung Pancar berlokasi di kawasan Taman Wisata Alam Gunung Pancar. Tepatnya di Jalan Desa, Karang Tengah, Babakan Madang, kabupaten Bogor. Tempat wisata ini dibuka setiap hari dari Senin sampai Minggu dengan jam buka atau jam operasional selama 24 jam.
Kolam pemandian air panas ini berjarak sekitar 23 kilometer dari pusat Kota Bogor. Pengunjung dari Jakarta yang ingin mengunjungi tempat ini bisa melewati Jalan Tol Jagorawi dan keluar di pintu Tol Sentul Selatan.
Setelah itu, lanjutkan perjalanan menuju perumahan Sentul Nirwana, lalu pergi ke arah taman hiburan Jungle Land. Setelah sampai di Jalan Cimandala, Anda dapat melihat pintu masuk Pemandian Air Panas Gunung Pancar.
RADEN PUTRI
Pilihan Editor: 6 Tempat Wisata di Sentul yang Bisa Dikunjungi Akhir Pekan Ini