Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Kanal Garosero Research Institute atau Hoverlab kembali mengungkap bukti baru tentang hubungan antara aktor Kim Soo Hyun dan mendiang aktris Kim Sae Ron. Dalam siaran langsung pada Rabu, 12 Maret 2025, kanal YouTube kontroversial itu menampilkan kesaksian bibi Kim Sae Ron yang mengklaim bahwa keponakannya dan Kim Soo Hyun sempat membicarakan pernikahan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Mereka bahkan sempat membahas soal pernikahan. Dia (Kim Soo Hyun) bahkan mengajaknya menikah," ujar bibi Kim Sae Ron, dilansir dari Koreaboo. Pembawa acara Garosero kemudian mempertanyakan usia Kim Sae Ron saat lamaran itu terjadi. "Bukankah dia masih di bawah umur saat itu?" ucapnya. Bibi Kim Sae Ron menjawab, “Tidak, itu setelah dia menjadi orang dewasa,” ujarnya. “Itu terjadi ketika dia menginjak awal 20-an ya,” kata pembawa acara, menimpali.
Bukti Foto Terbaru hingga Surat Cinta Kim Soo Hyun
Selain kesaksian bibi Kim Sae Ron, kanal tersebut juga menampilkan sejumlah dokumen yang diklaim sebagai bukti hubungan kedua aktor itu. Dua foto yang dirilis menarik perhatian publik: satu menunjukkan Soo Hyun mencium pipi Sae Ron, sementara yang lain memperlihatkan surat tulisan tangan yang disebut-sebut dikirim oleh aktor itu saat menjalani wajib militer.
Dilansir dari Chosun Biz, salah satu dokumen yang disorot adalah sebuah kartu pos yang dikirim dari Paris pada 1 Januari 2019. Dalam kartu tersebut, tertulis pesan yang jika diterjemahkan berbunyi, "Aku mencintaimu, Saeron." Surat lainnya, bertanggal 9 Juni 2018, dikirim oleh seseorang yang menulis dirinya sebagai 'Prajurit Kim' kepada 'Searo'. Isinya mencantumkan ungkapan rindu dan perasaan cinta. Selain itu, foto-foto dari masa wajib militer Soo Hyun turut diperlihatkan, termasuk satu foto ketika ia mengenakan seragam militer dan satu lagi saat ia menerima cairan infus.
Foto Kim Soo Hyun mencium Kim Sae Ron untuk membuktikan bahwa keduanya pernah menjalin hubungan. Foto: Youtube.
Tudingan Terlibat Hubungan Sejak di Bawah Umur
Kontroversi ini bermula dari klaim Garosero bahwa Soo Hyun telah menjalin hubungan dengan Sae Ron sejak aktris itu berusia 15 tahun—usia yang dianggap ilegal untuk menjalin hubungan karena masih di bawah umur. Beberapa bukti diunggah sejak siaran pertama kanal tersebut pada Senin, 10 Maret.
Pada hari yang sama, agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah tuduhan tersebut. "Garosero telah membuat klaim jahat terhadap kami dan aktor Kim Soo Hyun, menuduh bahwa kami bersekongkol dengan YouTuber untuk melecehkan mendiang Kim Sae Ron, serta menuduh bahwa mereka telah berpacaran sejak usia 15 tahun," ujar perwakilan agensi.
Mereka juga menambahkan bahwa klaim-klaim tersebut adalah informasi palsu yang tidak dapat dibiarkan begitu saja. "Kami sedang mempertimbangkan tindakan hukum paling kuat terhadap Garosero atas penyebaran informasi yang tidak benar," ungkap pernyataan itu.
Pada siaran 11 Maret, kanal tersebut kembali merilis bukti foto Soo Hyun yang mencium pipi Sae Ron serta tangkapan layar pesan kepada Soo Hyun yang disebut sebagai bukti bahwa mendiang aktris itu mengajukan keberatan terhadap surat peringatan utang—yang berhubungan dengan ganti rugi mengemudi dalam keadaan mabuk (DUI) pada 2022 yang dikirim oleh pihak agensi.
YOUTUBE | KOREABOO | CHOSUN BIZ