Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Raisa Masuk Daftar 100 Perempuan Tercantik di Dunia

Raisa berada di peringkat 74 Daftar 100 Perempuan Tercantik di Dunia, mengalahkan Dua Lipa dan Camila Cabello.

4 Februari 2020 | 20.38 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Raisa menyampaikan keterangan saat peluncuran lagu barunya di Plaza Senayan, Jakarta, Selasa, 9 Juli 2019. Dalam penggarapan lagu terbarunya, Raisa menggandeng penyanyi Mikha Angelo dari The Overtunes. TEMPO/Nurdiansah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO, Jakarta - Penyanyi Raisa berhasil mesuk ke dalam 100 perempuan tercantik di dunia versi Top Beauty World. Istri dari Hamish Daud ini menduduki peringkat ke-74 mengalahkan Zara Larsson, Camila Cabello, dan Dua Lipa.

Dalam video berdurasi 8 menit yang diunggah oleh TB World pada Kamis, 30 Januari 2020, menunjukkan 100 foto perempuan yang masuk ke dalam peringkat tersebut. Tertera nama Raisa Andriana di menit 2.38 dilengkapi dengan Bendera Merah Putih di pojok kanan atas.

Anggota grup K-pop SNSD atau Girl's Generation Im Yoona berhasil menjadi yang pertama. Yoona sudah sejak tahun 2015 masuk ke dalam 100 perempuan tercantik di dunia kali ini. Kemudian diikuti oleh aktris Emilia Clarke pada peringkat kedua dan aktris liza Soberano di peringkat ketiga.

Ada pun standar penilaian yang digunakan, 50% wajah rasio, 30% suara, 20% standar kecantikan global 2019. Total ada lebih dari 900 nominasi yang tercatat dalam kategori perempuan tercantik kali ini. Raisa (twitter - @Dtopbeautyworld)

TB World mengklaim bahwa pemilihan 100 perempuan ini dilakukan oleh 3 ahli bedah kosmetik wajah paling sempurna di seluruh dunia, Jimmy Firou, Alexander Rivkin, dan Jasmine Algort.

Raisa sudah tiga kali masuk di daftar 100 perempuan tercantik di dunia versi Top Beauty World. Pada 2017, Raisa bahkan pernah menempati peringkat ke-44.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus