Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Hipolito Tica terkejut ketika menemukan makam kuno saat merenovasi rumahnya. Warga San Juan de Lurigancho di Peru, Lima, ini tak menyangka selama ini ada sebuah bangunan bersejarah yang tak ternilai di bawah tanah rumahnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Ini luar biasa. Saya tidak bisa berkata-kata," kata Tica seperti dikuti dari Reuters, Rabu, 22 Juni 2022. Dia berharap para tetangganya menyadari siapa tahu ada temuan benda bersejarah di dalam rumah atau pekarangan mereka. "Ini adalah bukti kekayaan sejarah yang ada di sekitar kita."
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Arkeolog yang memimpin penggalian, Julio Abanto memperkirakan temuan makam kuno di rumah Hipolito Tica berusia 500 tahun. Isinya adalah "bekal kubur" yang terbungkus rapat dengan kain. Di makam itu juga terdapat keramik dan ornamen. "Makam kuno ini diperkirakan berisi mayat kaum elit Ririancho, masyarakat yang menempati wilayah sebelum suku Inca berkuasa," katanya.
Suku Inca berkuasa di sepanjang Amerika Latin bagian barat pada era 1400-an. Suku ini terkenal dengan keahlian konstruksi dan kerajinan emas. Machu Picchu adalah salah satu peninggalan tersohor Inca. Pada 1532, Spanyol mengalahkan Inca.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.