Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Libur tahun baru sebentar lagi tiba. Apakah Anda akan menghabiskan masa liburan di rumah, hotel, tempat wisata, atau ke luar negeri.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Laporan The World Tourism Organization atau UNWTO dan The Global Tourism Economy Research Centre atau GTERC berjudul Asia Tourism Trends 2018 menunjukkkan perjalanan inter-Asia atau perjalanan yang dilakukan oleh masyarakat Asia ke negara-negara Asia lainnya mengalami pertumbuhan pesat. Mengutip keterangan tertulis Master Card, hal ini seiring meningkatnya konektivitas melalui udara serta keterbukaan negara-negara di wilayah Asia dalam menyambut wisatawan mancanegara.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Menurut laporan tersebut, sampai 2020, sebanyak 80 persen warga Asia Pasifik berwisata ke negara-negara tetangga yang juga bagian dari wilayah Asia Pasifik. Beberapa negara Asia yang menjadi rujukan travelling antara lain Jepang, Korea Selatan, dan Singapura.
Berikut sejumlah tempat yang kerap dikunjungi wisatawan saat plesiran ke Jepang, Korea Selatan, dan Singapura.
- Jepang
Menurut Japan Tourism Board, Tourism Research & Consulting Co., wisatawan asing yang berkunjung ke Jepang mencapai lebih dari 2,5 juta orang per Agustus 2019. Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Jepang, mesti mencoba berbagai hidangan khas negeri Sakura di restoran-restoran ternama seperti Yunagibashi Takoyasu, Kagurazaka Ishikawa, dan Koryu.
Buat yang hobi berbelanja, datanglah ke Mitsui Outlet Park atau Rera Chitose Outlet Mall. Adapun yang mengajak serta keluarga bisa mampir ke Ghibli Museum, Legoland, Robot Restaurant, dan MadamTussauds.
Wisatawan yang memiliki SIM Internasional dan ingin menelusuri jalanan di kota Tokyo, Jepang, mencobalah Go-Kart Roppongi. Mengenakan kostum (cosplay) seraya berkendara dengan Go-Kart menjadi pengalaman luar biasa dan bisa buat konten bagus di media sosial. - Korea Selatan
Data dari Korea Tourism Organisation, secara keseluruhan, wisatawan yang berkunjung ke Korea Selatan rata-rata melakukan pengeluaran untuk belanja USD 737,4 (Rp 10,3 juta), akomodasi USD 371.1 (Rp 5,1 juta), serta kebutuhan makan dan minum USD 266 (Rp 3,7 juta).
Beberapa tempat belanja menarik di Korea Selatan antara lain Shilla Duty Free dan di Bandara Incheon. Untuk hiburan, ada juga siaran langsung SBS ‘The Show’. Acaera ini berlangsung setiap Kamis malam dan berisi penampilan artis K-Pop terkenal selama 70 menit. - Singapura
Singapura merupakan negara dengan pengeluaran wisatawan per kapita tertinggi dibanding negara-negara lainnya di wilayah Asia Pasifik. Berdasarkan data Singapore Tourism Board 2018, wisatawan dengan jumlah pengeluaran terbesar berasal dari Tiongkok Sin$ 3,1 miliar, Indonesia Sin$ 2,1 miliar, dan India Sin$ 1,3 miliar.
Tempat menginap favorit pelancong di Singapura adalah Resorts World Sentosa, The Outpost Hotel, dan Village Hotel. Beberapa restoran fine dining dengan nuansa yang berbeda juga bisa dinikmati di Arbora, Dean & Deluca, dan Oriole Coffee +Bar. Tentu saja, Universal Studios Singapore dan S.E.A. Aquarium juga harus masuk daftar kunjungan.