Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Tukul Arwana Mulai Gerakkan Tangan, Maria Vania Lihat Minta Obat Sakit Kepala

Maria Vania menuturkan, selama syuting, Tukul Arwana yang duduk di sebelahnya, dua kali minta obat sakit kepala kepada manajernya.

25 September 2021 | 21.19 WIB

Lesty Kejora, Tukul Arwana, dan Rizky Billar. Foto: Instagram/@rizkybillar.
Perbesar
Lesty Kejora, Tukul Arwana, dan Rizky Billar. Foto: Instagram/@rizkybillar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kondisi Tukul Arwana pascaoperasi untuk mengatasi pendarahan otaknya sudah mulai stabil. Hal itu diungkapkan oleh anak sulung Tukul, Egha Prayudi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Alhamdulillah perkembangannya, dari mulai pascaoperasi kemarin sudah mulai stabil. Walaupun masih belum 100 persen sadar tetapi sudah menunjukkan hal-hal positif. Luar biasa positif, sudah mulai respons, sudah muai menggerakkan tangan dan kaki," kata Egha, seperti dikutip dari MOP Channel pada Jumat, 24 September 2021. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Komedian, Tukul Arwana sempat mengeluh pusing sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit pada Rabu sore, 22 September 2021. Ia mengalami pendarahan otaknya. 

Egha menuturkan, saat ini dokter masih terus memantau kondisi pemilik program Tukul Arwana One Man Show yang ditayangkan di Indosiar itu. "Habis operasi kan dipantau nih kondisinya, ini lagi nunggu pemulihan." 

Egha mengaku tak tahu persis kronologi ayahnya hingga jatuh dan dilarikan ke rumah sakit. Ia hanya mendapatkan kabar dari Rizki Kimon, manajer Tukul, yang mendampinginya wawancara menghadapi wartawan. 

Rizki menuturkan, selepas Magrib, Tukul sempat dibawa ke RS Brawijaya. "Dari sana dirujuk dokter agar ke RS PON. Kalau ngomong penyakitnya apa, kita belum bisa mengetahui karena itu berkaitan dengan medik, mungkin dari kedokteran, takutnya kita juga salah ngomong," kata dia.

Susiana dan Tukul Arwana di acara Bukan Empat Mata. Youtube.com

Secara terpisah, rekan kerja Tukul Arwana di program talkshow itu, Maria Vania mengaku kaget saat dikabari lawan mainnya sakit dan dilarikan ke rumah sakit. "Makanya kita syok, 'Hah? Mas Tukul sakit?' Dia itu tipikal orang yang penyakit saja malas sama dia karena orangnya sehat banget," ujarnya. 

Menurut Maria, Tukul Arwana tak pernah mengeluh sakit. "Dia dua kali cari obat sakit kepala sama manajernya, tapi aku enggak tahu apa ada hubungannya dengan stroke. Itu aja, tapi kalau ngeluh aduh capek, mas Tukul bukan kayak gitu. Malah selama saya bekerja dengan Mas Tukul, harus bekerja on time, enggak pernah mengeluh telat," ucapnya.

Maria menjelaskan, sebenarnya, ia dan Tukul Arwana sudah menandatangani kontrak untuk syuting 20 episode di depan. "Kemarin malam tiba-tba aku dikabari Mas Tukul sakit dan masuk rumah sakit ada pendarahan di otaknya. Pastinya harus ditunda syutingnya." 

Ia menuturkan, Tukul Arwana yang dikenalnya adalah orang yang bekerja sangat spartan. Jika ada syuting, dilakukan dari siang hingga jam 11 malam. "Kalau bintang tamunya agak telat bisa sampai jam 12 malam. Di sela syuting, mas Tukul suka bikin konten untuk Yotube. Dia itu tipikal orang yang gak bisa diam," tuturnya.  

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus