Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kriminal

Bersaksi di Sidang PK Saka Tatal, Liga Akbar Cabut Kesaksiannya dalam Kasus Pembunuhan Vina dan Eky

Liga Akbar yang menjadi saksi dalam PK Saka Tatal mencabut kesaksiannya dalam sidang kasus pembunuhan Vina dan Eky delapan tahun lalu.

30 Juli 2024 | 14.49 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Terpidana kasus pembunuhan Vina Cirebon Saka Tatal (tengah) bersama kuasa hukummya tiba di Pengadilan Negeri Cirebon untuk menjalani sidang Peninjauan Kembali (PK) di Cirebon, Jawa Barat, Rabu 24 Juli 2024. Saka Tatal yang telah bebas murni setelah menjalani hukuman 3 tahun 8 bulan itu mengajukan PK untuk memulihkan nama baiknya karena merasa tidak terlibat dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky pada tahun 2016. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Cirebon – Liga Akbar Cahyana mencabut berita acara pemeriksaan (BAP) yang pernah dibuat dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky Cirebon delapan tahun silang. Pencabutan BAP itu dilakukan saat dia menjadi saksi dalam sidang Peninjauan Kembali (PK) salah satu terpidana kasus tersebut, Saka Tatal, di Pengadilan Negeri Cirebon, pada Selasa, 30 Juli 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam sidang Liga Akbar menyatakan kesaksiannya pada 2016 tak sesuai fakta. Dia menyatakan keterangannya saat itu diarahkan oleh penyidik. “Yang mengarahkan isi BAP itu penyidik,” tutur Liga Akbar saat menjawab pertanyaan salah satu kuasa hukum Saka Tatal.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Akbar menyatakan dia tidak berada di lokasi kejadian pembunuhan Vina dan Eky pada 27 Agustus 2016. Dia mengaku menjadi saksi setelah mendapatkan telepon dari ayah Eky, Iptu Rudiana yang merupakan anggota kepolisian. Rudiana, menurut Liga Akbar, menelponnya dua pekan setelah kejadian. “Saya ditelepon oleh Pak Rudiana,” tuturnya. 

Setelah itu, Liga Akbar mengaku diajak bertemu oleh Rudiana. Keduanya berbicang empat mata di dalam sebuah mobil sambil berkeliling Kota Cirebon. Dalam pertemuan itulah Rudiana kemudian memintanya menjadi saksi. 

Kemudian Liga Akbar dan Rudiana pun melakukan pembicaraan empat mata dengan Rudiana di mobil berkeliling kota. Dalam pertemuan itulah Rudiana meminta Liga Akbar menjadi saksi. “Namun faktanya saya tidak ada saat kejadian,” tutur Liga Akbar. 

Kuasa hukum Saka Tatal menghadirkan 8 orang saksi dalam sidang hari ini. Selain Liga Akbar, satu saksi yang sudah memberikan keterangan di persidangan adalah kuasa hukum lima tepidana lainnya, Jogi Nainggolan.

Dalam kesaksiannya, Jogi menyatakan dirinya sempat meminta agar para tersangka mendapat penyiksaan saat diperiksa polisi agar mengaku menjadi pelaku pembunuhan Vina dan Eky. Jogi menyatakan sempat meminta perawatan kesehatan bagi para kliennya yang saat itu mengalami luka-luka setelah disiksa.  “Mereka semua juga sudah mencabut BAP saat di polda Jabar,” tutur Jogi.

Saka Tatal merupakan satu dari delapan terpidana kasus pembunuhan Vina dan Eky. Dia merupakan satu-satunya terpidana yang lolos dari jerat hukuman penjara seumur hidup. Saka mendapatkan hukuman penjara 8 tahun dan telah bebas murni pada 23 Juli lalu setelah sempat menjalani pembebasan bersyarat sejak 2020. Meskipun telah bebas, Saka tetap mengajukan PK untuk memulihkan nama baiknya. 

 

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus