Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

19 Nelayan Indonesia Ditangkap di Thailand karena Mencuri Ikan

Thailand menangkap nelayan Indonesia yang diduga melakukan pencurian ikan di dekat Pantai Phuket.

30 Januari 2022 | 09.17 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi kapal nelayan. TEMPO/Iqbal Lubis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dua kapal nelayan Indonesia ditangkap di dekat pantai Phuket, Thailand, Kamis lalu, 27 Januari 2022. Menurut Direktur Divisi Penerangan di Pusat Komando Penegakan Maritim Thailand, Kapten Pichet Songtan, kapal yang mengangkut 19 nelayan itu diduga melakukan penangkapan ikan ilegal.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dilansir dari Bangkok Post, Sabtu, 29 Januari 2022, kedua kapal tersebut adalah Sinar Makmur 05, dengan 14 awak, dan KM Bahagia 02, dengan lima awak. Mereka ditemukan oleh kapal patroli sekitar pukul 4 sore pada hari Kamis sekitar 38,5 mil laut dari Phuket.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kedua kapal digeledah dan dibawa ke Dermaga Rassada di Phuket. Para awal kapal didakwa masuk secara ilegal dan menangkap ikan tanpa izin di perairan Thailand. Semua awak kapal adalah warga negara Indonesia. Salah satu awak kapal baru berusia 13 tahun.

Kapten Pichet mengatakan pihak berwenang Thailand telah menangkap sebuah kapal nelayan Indonesia dan menangkap krunya karena penangkapan ikan ilegal di perairan Thailand pada 2021. Para kru ditahan dan kapal masih ditambatkan di Dermaga Rassada.

Dia mengatakan, setidaknya ada 10 laporan kapal Indonesia menangkap ikan secara ilegal di perairan Thailand setiap tahun. Mereka sering mencuri perangkap ikan yang dipasang oleh nelayan Thailand. Peralatan tersebut seharga puluhan ribu baht.

Pada Kamis pekan lalu, Thailand telah membebaskan 28 nelayan Indonesia yang ditahan sejak April 2021. Mereka dibebaskan setelah mendapat pengampunan dari Raja Thailand Maha Vajiralongkorn atau Raja Rama X.

Para nelayan yang dibebaskan itu berasal dari Aceh Timur. Mereka sudah dipulangkan ke Indonesia.

Baca: Nelayan Temukan Benda Mirip Tank di Perairan Bintan

BANGKOK POST | ANTARA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus