Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Maria Mesa, migran asal Honduras, bersama dua putri kembarnya yang berusia lima tahun, Saira dan Sheilly, berusaha menyeberangi sebuah sungai dangkal menuju pagar dekat pintu masuk El Chaparral di perbatasan Meksiko-Amerika Serikat, Ahad pekan lalu. Mereka hanya mengenakan pakaian yang melekat di badan. Mesa memakai celana-kaus hitam dan kaus bergambar tokoh kartun Disney. Satu anak memakai kaus biru-putih dan bercelana pendek. Satu lagi berkaus ungu serta hanya mengenakan popok dan sandal jepit. Ketika polisi Meksiko menghentikan mereka, Mesa berbalik arah.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo