Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Giliran jerry di ghana

Letnan penerbang jerry john rawling, 32, memimpin kudeta dan berhasil menggulingkan jenderal fred akuffo. pada akhirnya pemerintah baru ghana mendapat pengakuan resmi inggris. (ln)

23 Juni 1979 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

DI Ghana sendiri, orang saling bertanya: "Jerry siapa?" Tadinya dia cuma seorang Letnan Penerbang. Mungkin ada yang mengenalnya sebagai pemain polo. Dialah kini orang kuat Ghana. Jerry John Rawlings, 32 tahun, menggulingkan Jenderal Fred Akuffo dalam suatu kudeta awal Juni. Akuffo sendiri Juli tahun lalu menggulingkan Jenderal Ignatius Acheampong. Sedang Acheampong tadinya merebut kekuasaan tahun 1972 melalui kudeta pula yang menggulingkan Dr Kofi Busia. Tokoh sipil ini tadinya menerima kekuasaan tahun 1969 dari kaum militer yang tadinya menggulingkan Kwame Nkrumah. Adalah Nkrumah, Presiden pertama Republik Ghana, yang banyak dikenal di dunia luar. Sejak ia digulingkan tahun 1966, kudeta yang silih berganti itu sungguh membingungkan. Tak kalah mencengangkan ialah Jerry yang mencoba merebut kekuasaan dua kali dalam waktu kurang dari tiga minggu. Kisahnya dimulai pertengahan Mei, ketika ia mulai menghimpun kekuatan. Ia telah mengunjungi berbagai asrama militer di seluruh negeri. Misinya dalam tahap pertama itu menjurus ke tindakan drastis, menangkapi beberapa perwira senior. Tapi ia gagal, dan akhirnya ditangkap dan diadili. Inspirasi Golongan Kiri Ternyata Rawlings secara cepat menjadi "pahlawan" kalangan militer bawahan. Kelompok mahasiswa datang beramai-ramai ke suatu mahkamah militer di Burma Camp, tempat ia diadili. Kemudian para pendukung terutama kalangan Angkatan Udara membebaskan Rawlings dari tempat tahanannya. Pada suatu Senin pagi (4 Juni) suaranya terdengar dari siaran radio ibukota, Accra. Panglima AD, Jenderal Odartey Wellington dua jam kemudian mengumumkan bahwa pemberontakan Rawlings telah dikalahkan. Tapi petangnya terdengar lagi pengumuman, sekali ini dari Rawlings, bahwa dewan tertinggi militer telah dihapuskan. Malamnya makin jelas bahwa pasukan revolusioner telah menguasai markas-besar tentara di Burma Camp, hingga ada seruan supaya semua meletakkan senjata untuk menghindari pertumpahan darah. Pemberontak menyerbu stasiun radio. Jenderal Wellington tewas di situ. Keesokan harinya (5 Juni) kekuasaan baru dalam bentuk Dewan Revolusioner menjadi kenyataan. Itulah kudeta yang luar biasa, terjadi ketika rezim Akuffo hampir melaksanakan pemilihan parlemen dan presiden, untuk kembali ke pemerintahan sipil. Ghana kebetulan sedang dilanda kesulitan ekonomi dan inflasi yang deras, yang dijadikan alasan oleh Dewan Revolusioner untuk bertindak. Rezim Akuffo dituduhnya merusak ekonomi serta memperkaya diri atas penderitaan rakyat. Pemilihan umum yang sedianya dilaksanakan pekan ini tampaknya dilupakan saja buat sementara. Rawlings lebih menyibukkan diri mengadakan pembersihan. Banyak perwira senior ditangkapnya, termasuk Acheampong dan Akuffo. Pengadilan revolusioner menjadi aktif. Korbannya yang pertama adalah Acheampong yang akhir pekan lalu menjalani hukuman mati. Di London, semula orang menduga gerakan Rawlings itu mendapat inspirasi dari golongan kiri. Rawlings, putera dari ayah Skotlandia dan ibu Ghana, digambarkan sebagai "anak muda dengan darah panas" yang menginginkan suatu "penyelesaian Ethiopia" untuk Ghana. Kebetulan adalah Tass, kantor berita Uni Soviet, yang cepat memberitakan bahwa Rawlings telah menang. Jika benar ia berhaluan kiri, tulis Daily Telegraph di London, sungguh suatu pukulan bagi Inggeris yang sedang mengumpulkan dukungan Afrika Hitam dalam soal Rhodesia. Namun akhir pekan lalu, kiri atau tidak, pemerintah baru Ghana mendapat pengakuan resmi Inggeris.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus