Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ringkasan Berita
Ulah sejumlah prajurit TNI menunjukkan kerakusan dan kesewenang-wenangan.
Bak koboi liar, dengan mudah mereka menembak siapa saja yang menghalangi.
Kejahatan mereka harus diadili di pengadilan umum untuk menjamin transparansi dan imparsialitas.
BELAKANGAN ini, makin banyak saja prajurit Tentara Nasional Indonesia yang melakukan kekerasan dengan memamerkan kesewenang-wenangan dan kerakusan yang keterlaluan. Para prajurit itu tak ragu menghabisi nyawa orang-orang yang dianggap menghalangi kepentingan pribadi atau kegiatan ilegal mereka.