Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mobil

Aspira Exposio Luncurkan Air Purifier Kabin Mobil. Lihat Promo dan Teknologinya

Car Air Purifier Aspira Exposio untuk kabin mobil mendukung gaya hidup sehat di tengah mobilitas masyarakat yang tidak dapat dihindarkan.

7 Februari 2022 | 16.05 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Aspira Exposio bersama PT Astra Komponen Indonesia meluncurkan Car Air Purifier, alat pemurni udara dari debu dan virus di dalam kabin mobil. FOTO: Aspira Exposio

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Aspira Exposio bekerjasama dengan PT Astra Komponen Indonesia meluncurkan alat pembersih udara atau air purifier untuk kabin mobil.

Baik Aspira maupun PT Astra Komponen Indonesia adalah anak usaha PT Astra Otoparts Tbk., di bawah Grup Astra.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Car Air Purifier Aspira Exposio akan menjawab kebutuhan pelanggan dalam mengatasi keresahannya akan udara bersih saat berkendara," kata Division Head Aspira Ronny Chandra dalam siaran pers hari ini, Senin, 7 Februari 2022.

Dia menjelaskan bahwa dengan Ion Generator, Hepa H11 Filter, dan UVC LED pada air purifier kabin mobil tersebut dapat menjadi solusi di tengah masa new normal.

Menurut dia, air purifier mobil Aspira Exposio mendukung gaya hidup sehat di tengah mobilitas masyarakat yang tidak dapat dihindarkan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ion Generator pada Car Air Purifier menghasilkan Anion atau ion negatif hingga 8 Mio per cm3. Car Air Purifier Aspira Exposio mampu menetralkan virus dan partikel berbahaya lainnya.

Pemurni udara ini juga dilengkapi HEPA H11 Filter yang memiliki active carbon untuk menghasilkan udara segar di kabin mobil. Car Air Purifier Aspira Exposio dapat ditetesi essential oil aromatherapy untuk mengharumkan kabin mobil.

"Terakhir, ada UVC LED yang mampu menetralkan virus dan organisme berbahaya lainnya," kata Ronny Chandra.

Dia menyatakan pemurni udara di kabin mobil tersebut memiliki dua varian warna cover-ring, yakni hitam dan beige. Desainnya minimalis dan portable dengan daya listrik yang rendah 2 watt dengan power supply melalui USB type C.

Car Air Purifier Aspira Exposio untuk kabin mobil dapat dibeli secara online melalui www.astraotoshop.com atau di gerai Shop&Drive. Harganya masih promo, Rp 479.200.

BacaAlat yang Wajib Ada di Kabin Mobil Pengemudi yang Merokok

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus