Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mobil

Toyota Indonesia Luncurkan Yaris 2023, Harga Mulai Rp 326 Juta

New Toyota Yaris 2023 mendapatkan penyegaran dari sisi eksterior maupun interior yang membuat penampilannya semakin sporty.

10 Mei 2023 | 14.14 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Toyota Yaris GR Sport 2023. TAM

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - PT Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan New Toyota Yaris model 2023 pada hari ini, Rabu, 10 Mei 2023. Mobil ini mendapat pembaruan pada sektor eksterior dan interior. New Yaris menempati segmen hatchback yang bertarung dengan Honda City Hatchback dan Suzuki Baleno Hatchback.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Yaris pertama kali eksis di Indonesia pada tahun 2006 dan hingga Maret 2023 sudah terjual total lebih dari 211 ribu unit (wholesales) hadir dengan karakter berkendara yang lincah (agile) dan rasa kegembiraan (excitement). Kini mobil tersebut bertransformasi menjadi lebih sporty sehingga cocok bagi yang berjiwa muda dan ingin tampil beda.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Marketing Director PT Toyota-Astra Motor Anton Jimmi Suwandy menyebutkan, Toyota terus berkomitmen menghadirkan solusi mobilitas yang dapat memberikan pengalaman berkendara yang berbeda, dan tentunya aman serta nyaman.

Toyota Yaris GR Sport 2023. TAM

“Sebagai bagian dari komitmen Toyota untuk menyediakan Mobility for All, di mana kami menyediakan berbagai pilihan kendaraan pada setiap segmentasi pasar dan berbagai pilihan teknologi. Seperti pada New Yaris 2023 ini yang juga kami harapkan dapat memenuhi kebutuhan pelanggan, khususnya yang memiliki jiwa muda serta ingin tampil beda dengan sebuah hatchback yang lincah, fun to drive serta memiliki tampilan yang kini jauh lebih sporty,” ujar Anton dalam keterangan resminya, Rabu, 10 Mei 2023.

New Yaris tampil lebih sporty berkat penggunaan Black Grill Color dan memiliki opsi warna baru (two tone) untuk melengkapi pilihan warna yang ada sebelumnya. Pada Toyota New Yaris memiliki enam pilihan warna Super White II, Attitude Black Mica, dan Gray Mica.

Sementara untuk pilihan two tone tersedia kombinasi Black + Super White II, Black + Red Mica Metallic, dan Black + Citrus Mica Metallic. 

Kesan sporty pada New Yaris semakin tegas berkat penyematan New Tape Striped dan cocok untuk mereka yang berjiwa muda dan ingin tampil beda. 

Toyota Yaris GR Sport 2023. TAM

Masuk ke interior, New Yaris dibekali dengan New Advanced Infotainment System yang bisa terkoneksi dengan smartphone. Kemudian ukuran layar head unit kini lebih besar dari 7 inchi menjadi 9 inchi Audio+AACP dan 9 inch Audio HU Opening Cluster.

Selain itu, terdapat penyempurnaan pada material jok yang kini New Yaris menggunakan bahan half fabric half leather untuk varian yang memiliki tiga airbag, dan full leather untuk varian tujuh airbag. 

New Yaris model juga didukung teknologi telematika, T-Intouch. Melalui aplikasi mToyota, pemilik kendaraan bisa terhubung dengan kendaraan dan mengakses berbagai informasi, mulai dari pengingat servis, informasi kendaraan, Find My Car, hingga layanan Toyota Call Center dan Road Assistance.

Usai mendapat penyegaran berikut update harga Toyota Yaris 2023:

- YARIS 1.5 S M/T GR SPORT 3 Airbags : Rp326.100.000

- YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 7 Airbags : Rp345.000.000

- YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 3 Airbags : Rp338.200.000

- YARIS 1.5 S M/T GR SPORT3 Airbags :Rp330.100.000

- YARIS 1.5 S CVT GR SPORT 7 Airbags : Rp349.000.000

- YARIS 1.5 S CVT GR SPORT Airbags : Rp342.200.000

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus