Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Motor

TVS Apache RR 310 Dirilis di India, Lebih Garang dari CBR250RR

TVS Apache RR 310 menggunakan sasis model tralis mirip gaya Ducati yang diberi warna merah ngejreng.

6 Desember 2017 | 19.30 WIB

Image of Tempo
Perbesar
TVS Apache 310. Sumber:overdrive.in

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - TVS Motor telah merilis motor sport andalannya, Apache RR 310 di India. Apache ini telah berubah dari generasi sebelumnya yang mengadopsi model street fighter kini lebih sporty dengan fairing. Bahkan, tampilannya desainnya lebih tajam dan lebih garang dari Honda CBR250RR yang kini menjadi idola.

Baca: TVS Akan Luncurkan Apache 310 Lawan Bajaj di India 6 Desember

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TVS Apache RR 310 menggunakan sasis model tralis mirip gaya Ducati yang diberi warna merah ngejreng. Pada rangka diatas mesin tertulis race spek. Desainnya memang tak kalah dari desain motor-motor Jepang. Pada lampu depan menggunakan dua lampu proyektor lengkap dengan Day Running Light (DRL) dan windshield cukup tinggi. Lampu belakang juga telah menggunakan lampu LED. Suspensi pun telah dipersenjatai dengan model upside down ukuran 41mm.

TVS Apache 310. Sumber: overdrive.in

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Speedometer TV Apache sudah meninggalkan pakem dengan bentuk vertikal bukan horizontal. Soal informasi di instrumen digital itu sangat lengkap mulai speedometer, takometer hingga petunjuk percepatan. Pada panel lampu sangat lengkap. Beralih ke setang posisinya lebih tinggi dari tangki sehingga tak membuat pegal pengendara. Tentunya posisi ini lebih nyaman dibandingkan Honda CBR250RR yang menganut under yoke.

TVS Motor Apache RR 310 menawarkan tingkat kualitas dan finishing cat yang sangat tinggi, kualitas plastik dan fitment panel adalah yang terbaik. TVS Motor mengklaim bahwa Apache RR 310 memiliki tingkat kualitas yang ditawarkan oleh beberapa produsen Eropa entry level.

Soal performa, TVS mengklaim mesin Apache 310 mampu memuntahkan tenaga hingga 34 PS dan 27,5Nm. Mesin yang digunakan memang serupa dengan kakaknya BMW G310R namun telah dituning ulang dan penggunaan final drive yang lebih besar. Pada kecepatan 0-60 kilometer per jam mampu ditempuh dengan waktu 2,93 detik dan kecepatan maksimal 160 kilometer per jam.

TVS Apache 310. Sumber: overdrive.in

Menurut media lokal yang telah menjajal Apache menyebutkan bahwa tarikan motor ini responsif, memiliki kopling yang ringan dan perpindahan gigi yang smoth. Dalam uji coba itu, mereka menyebut power delivery Apache linier dan mudah dikendarai. Namun kelemahan ketika digeber pada putaran tinggi, mulai terasa vibrasi pada mesin.

Baca: Inilah Motor Adventure TVS Pesaing Honda CRF250 Rally di India

Soal handling, TVS Apache ini cukup bagus. Sasis yang menggunakan tralis dianggap cukup rigid ditambah penggunakan lengan ayun berbahan alumunium die cast dan suspensi depan upside down 41mm sangat membantu dalam pengendalian motor.

OVERDRIVE

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus