Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Debat Cawapres, Muhaimin Pakai Jas, Gibran Kemeja Biru, Mahfud Md Kenakan Adat Madura

Debat cawapres itu mempertemukan Muhaimin, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud Md.

22 Desember 2023 | 19.06 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pendukung pasangan calon Ganjar Pranowo-Mahfud Md hadir di lokasi debat calon wakil presiden di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat pada Jumat, 22 Desember 2023. TEMPO/Sultan Abdurrahman

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan capres-cawapres tiba di Gedung JCC Senayan sejak pukul 18.35 pada Jumat, 22 Desember 2023. Pasangan Prabowo-Gibran datang paling awal di mobil Pajero Sport. Mereka kompak mengenakan setelan kemeja biru yang identik dengan pasangan nomor urut 2 itu. Pasangan ini tiba didampingi sejumlah elite partai dan Ketua TKN Prabowo-Gibran Rosan Roeslani.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pasangan yang tiba kedua adalah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Pasangan nomor urut 1 itu menggunakan minibus berwarna hitam. Keduanya serasi mengenakan jas hitam dengan dalaman putih. Sementara itu, bersama Anies-Muhaimin ada sejumlah elite Timnas AMIN, yaitu Thomas Lembong. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pasangan Ganjar-Mahfud tiba paling akhir di lokasi tersebut. Tampak cawapres Mahfud Md., menggunakan pakaian khas kelahirannya merah-putih dengan kalung hitam di dada, yaitu Madura. Sementara itu, Ganjar Pranowo dan Atikoh Ganjar juga menggunakan pakaian adat. 

Sejumlah elite partai partai pendukung Ganjar Pranowo-Mahfud Md tiba di gedung JCC, Senayan, jelang debat cawapres malam ini. Tampak politikus Partai Perindo Muhammad Zainul Majdi datang paling awal. 

Soal persiapan cawapres Mahfud Md., Zainul mengatakan Mahfud lebih dua hari ini lebih rileks untuk menghadapi debat. Menurut dia, Mahfud tidak ada persiapan khusus karena sudah kredensial yang cukup selama di pemerintahan eksekutif, yudikatif, dan legislatif. 

“Isu-isu yang akan dibahas dalam debat itu merupakan bagian isu yang setiap saat beliau tangani dalam pemerintahan,” kata Zainul kepada awak media di sana, Jumat malam, 22 Desember 2023. 

Soal format debat yang meyediakan alat tulis dan podium, Zainul menganggap biasa saja dan tidak ada yang merasa diuntungkan. Menurut dia, hal itu merupakan hal teknis yang diatur Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

“Yang penting adalah dalam pelaksanaannya equal treatment dijunjung KPU. Jadi perlakuan yang sama dan setara kepada seluruh cawapres,” kata dia. 

Selain elite partai pendukung Ganjar-Mahfud, pucuk pimpinan pendukung Prabowo-Gibran juga mulai berdatangan. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan pengurus partai tiba pukul 18.30 di Gedung JCC. 

Sebelum itu, pelataran gedung Jakarta Convention Center (JCC) di Kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, tampak ramai sejak pukul 16.30. Sejak saat itu, perlahan tapi pasti relawan dan pendukung pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (capres)  pada pemilihan presiden atau Pilpres 2024 mulai berdatangan. Mereka ingin melihat cawapres jagoannya tampil debat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Balai Sidang JCC. 

Aparat keamanan tampak berjaga ketat di beberapa titik pelataran gedung. Jalan utama yang akan dilalui kendaraan capres dan cawapres steril dengan dihalangi pagar hitam. Pintu masuk venue debat itu juga dibagi dua. Pintu masuk undangan melalui Cendrawasih Room, sedangkan pintu masuk capres dan cawapres melalui Assembly Hall. 

Debat cawapres itu mempertemukan Muhaimin, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud Md. Forum saling sanggah itu akan dimulai pukul 19.00 WIB. Debat ini mengangkat tema ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan anggaran pendapatan belanja negara (APBN-APBD), infrastruktur dan perkotaan.

Adil Al Hasan

Adil Al Hasan

Bergabung dengan Tempo sejak 2023 dan sehari-hari meliput isu ekonomi. Fellow beberapa program termasuk Jurnalisme Data AJI Indonesia.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus