Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Isi Teks Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 dan Maknanya

Ini isi teks Sumpah Pemuda 28 Oktober yang memiliki makna mendalam untuk mewujudkan Kemerdekaan Indonesia.

13 Oktober 2024 | 12.08 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Setiap tanggal 28 Oktober, rakyat Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda. Sumpah Pemuda adalah sebuah peristiwa bersejarah yang menjadi tonggak persatuan bangsa Indonesia. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ikrar ini disampaikan oleh para pemuda dari berbagai latar belakang daerah, suku, dan agama yang berkumpul di Kongres Pemuda Kedua di Jakarta pada 27-28 Oktober 1928.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sumpah Pemuda bukan sekadar pernyataan, melainkan simbol tekad dan semangat perjuangan untuk membangun identitas bangsa yang merdeka dan berdaulat. Berikut adalah isi teks Sumpah Pemuda dan maknanya. 

Isi Teks Sumpah Pemuda

Mengutip buku Makna Sumpah Pemuda, sumpah pemuda berasal dari kata sumpah dan pemuda. Sumpah diartikan sebagai janji. Janji merupakan sesuatu yang harus ditepati. 

Jadi, sumpah pemuda berarti janji para pemuda yang diucapkan pada saat kongres pemuda II di Jakarta tepatnya tanggal 28 oktober 1928.

Teks Sumpah Pemuda ditulis oleh Mohammad Yamin di atas selembar kertas yang diserahkan kepada Soegondo Djojopoespito ketika Sunario berpidato di sesi penutupan kongres. Soegondo kemudian membacakan teks tersebut di hadapan peserta untuk mendapatkan persetujuan. Ikrar ini membangkitkan semangat perjuangan untuk mewujudkan berdirinya negara Indonesia.

Ada tiga poin ikrar dalam teks Sumpah Pemuda. Berikut adalah isi teks Sumpah Pemuda yang dikumandangkan pada peristiwa Kongres Pemuda II pada 28 Oktober 1928 di Jakarta.

Pertama: Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.

Kedua: Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Ketiga: Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, Bahasa Indonesia.

Makna Sumpah Pemuda

Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober memiliki makna yang mendalam bagi bangsa Indonesia. Ikrar ini menjadi titik awal pergerakan pemuda dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia. 

Walaupun Sumpah Pemuda dirumuskan oleh para pemuda dari latar belakang bahasa, agama, suku, adat, dan budaya yang berbeda, mereka memiliki satu tujuan yang sama, yaitu mewujudkan Indonesia yang merdeka.

Melansir laman Kemdikbud, makna teks Sumpah Pemuda adalah agar generasi muda Indonesia selalu mencintai tanah air, menjaga persatuan sebagai bangsa, dan menggunakan bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.

Sumpah Pemuda juga menjadi bukti nyata kontribusi para pemuda dalam perjuangan kemerdekaan. Peristiwa ini mencerminkan tekad dan semangat persatuan untuk tanah air, bangsa, dan bahasa yang satu, yang menjadi inspirasi bagi rakyat Indonesia dalam meraih kemerdekaan dari penjajahan.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus