Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
KITA paham, bertambah tahun microchip makin kecil dengan kemampuan berlipat-lipat, sehingga peranti elektronik kian perkasa. Tapi, di mata para maniak gadget, kecepatan saja belum cukup buat membetot perhatian mereka. Itu sebabnya para produsen berpacu menciptakan terobosan baru bila tidak ingin ditinggal pergi konsumen setianya. Produk elektronik masa depan harus menjadi tren yang menawarkan beragam kemudahan sehingga bisa menunjang mobilitas pengguna. Berikut ini sejumlah gadget yang layak Anda koleksi, yang berpotensi menjadi tren sepanjang tahun.
Charger Nirkabel
LUPAKAN charger kabel. Sebab, kini saatnya Anda beralih memakai charger nirkabel. Dengan charger ini, Anda bisa meletakkan dua-tiga gadget sekaligus di atas papan pengisian baterai. Produsen yang mengembangkan teknologi ini antara lain Energizer, Samsung, Panasonic, Sony, HTC, Verizon, Duracell, dan Black & Decker.
Ponsel Lentur
SEBAGIAN orang ingin memiliki telepon seluler dengan layar lebar, tapi ada juga konsumen yang berpikir sebaliknya. Nah, sejumlah produsen kini memikirkan terobosan yang bisa menjembatani dua keinginan itu. Caranya dengan mendesain layar ponsel yang bisa ditekuk dan digulung. Salah satunya Samsung. Perusahaan asal Korea Selatan ini memproduksi ponsel pintar Samsung Galaxy Skin berlayar AMOLED yang fleksibel. Produk ini akan diluncurkan pada kuartal kedua tahun ini. Nokia berencana meluncurkan produk serupa.
Tablet Lentur dan Transparan
TAK cuma fleksibel, tablet ini bisa ditekuk dan dilipat, bahkan memiliki layar tiga dimensi transparan. Inilah tablet buatan Samsung yang layarnya menyerupai plastik mika tembus pandang, dengan diameter 10 inci dan tebal 0,3 milimeter. Perusahaan asal negeri ginseng itu akan meluncurkannya pada pertengahan tahun ini.
Laptop Gulung
MEMBUAT laptop lebih ringkas dan mudah ditenteng ke mana-mana. Itulah moto yang ditawarkan Rolltop, laptop gulung besutan Orkin Design. Laptop ini memakai layar sentuh OLED 17 inci yang fleksibel sehingga lentur dan bisa digulung. Uniknya, laptop ini bisa bertransformasi menjadi tablet 13 inci.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo