Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Liga Spanyol

Beda Barcelona Perlakukan Ronaldinho dan Dani Alves Saat Keduanya Dibui

Berbeda dari Ronaldinho, nama Dani Alves hilang dalam daftar legenda Barcelona meski sama-sama pernah dipenjara.

28 Februari 2024 | 17.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Pemain Brasil Daniel Alves (kiri) dan Ronaldinho berebut bola, saat latihan persiapan kualifikasi Piala Dunia 2010 di Porto Alegre, Brasil (1/4). Brasil akan berhadapan dengan Peru. Foto: AP/Silvia Izquierdo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Barcelona mencabut nama Dani Alves dari daftar legenda klub. Hal itu terkait kasus pelecehan seksual yang ia alami. Dilansir dari Catalonia, Sport, nama Alves menghilang dari daftar legenda Barcelona. Hingga Rabu, 28 Februari, terpantau tak ada nama Dani Alves dalam daftar legenda Barcelona di posisi pemain bertahan atau gelandang.

Alves dinyatakan bersalah dalam kasus kekerasan seksual terhadap seorang wanita pada 2022. Pengadilan Katalonia memvonis mantan pemain Barcelona itu dengan hukuman penjaran selama empat setengah tahun dan denda sebesar 150 ribu euro atau sekitar Rp 2,53 miliar kepada korban.

Dalam perjalanan sidangnya, Alves awalnya membantah melakukan hubungan kekerasan seksual dengan wanita di klub malam. Ia mengaku tidak kenal dengan wanita tersebut. Beberapa waktu kemudian, Alves mengubah keterangannya. Ia mengatakan melakukan hubungan seks atas dasar suka sama suka dengan perempuan tersebut. Alves berdalih membuat keterangan palsu untuk menyelamatkan pernikahannya. 

Dani Alves menambah daftar pemain Brasil dan legenda Barcelona yang dipenjara. Sebelumnya Ronaldinho juga pernah dipenjara. Bedanya, Ronnie dipenjara karena kasus pemalsuan paspor. Meski sama-sama dipenjara, nama Ronaldinho masih tertera di daftar legenda Barcelona.   

Dani Alves atau Daniel Alves da Silva, adalah salah satu pemain sepak bola profesional terkemuka yang berasal dari Brasil. Ia lahir pada tanggal 6 Mei 1983 di Juazeiro, Bahia, Brasil. 

Seperti dilansir dari laman transfermarkt.com, karier sepak bola Alves dimulai pada tahun 2001 ketika ia bergabung dengan klub Bahia di Brasil. Setelah menunjukkan bakatnya yang luar biasa, Alves kemudian pindah ke klub Sevilla di Spanyol pada tahun 2002. Di Sevilla, ia mencapai kesuksesan yang luar biasa dengan memenangkan beberapa gelar, termasuk Piala UEFA dan Piala Super UEFA.

Puncak karier Alves dimulai saat ia bergabung dengan Barcelona pada tahun 2008. Di bawah arahan manajer Pep Guardiola, Alves menjadi elemen penting dalam gaya permainan Barcelona yang terkenal dengan serangan balik yang cepat dan permainan menyerang yang atraktif. Selama delapan musim bersama Barcelona, Alves memenangkan sejumlah gelar, termasuk empat Liga Champions UEFA dan enam gelar Liga Primer Spanyol.

Keahlian Alves sebagai bek kanan yang ofensif, dengan umpan silang yang akurat dan kemampuan defensif yang kuat, membuatnya menjadi salah satu bek terbaik di dunia. Selain itu, ia juga dikenal karena kecepatan, keuletan, dan tekadnya yang tinggi dalam pertandingan. Alves adalah pemain yang berani dan tidak takut untuk terlibat dalam serangan timnya, memberikan kontribusi signifikan dalam mencetak gol dan memberikan assist kepada rekan setimnya.

Prestasi Alves juga terlihat dalam karier internasionalnya bersama tim nasional Brasil. Ia tampil dalam beberapa turnamen besar, termasuk Piala Dunia FIFA dan Copa America. Alves adalah pemain yang diandalkan di sisi kanan pertahanan Brasil, memberikan stabilitas dan kualitas di timnas Brasil.

KHUMAR MAHENDRA | RANDY FAUZI FEBRIANSYAH | NURDIN SALEH

Pilihan Editor: Dani Alves Berniat Kabur dari Penjara Barcelona, Begini Rencana Pelariannya

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus