Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Liga 2 antara PSCK Cimahi vs RANS Cilegon FC yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa, 26 Oktober 2021, berakhir dengan skor 1-2.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
RANS lebih mendominasi pertandingan sejak awal pertandingan. Namun, pasukan Bambang Nurdiansyah tidak juga mampu mencetak gol meski banyak peluang tercipta.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Dalam laga ini, pelatih RANS memainkan Ramdani Tawainella, Cristian Gonzales, dan Rifal Lastori di lini serang.
Meski terus ditekan, PSCK mencetak gol lebih dulu melalui Yusra Afdal pada menit ke-34. Bola tembakannya tak mampu ditepis kiper Wahyudi.
RANS Cilegon FC bermain ngotot setelah kebobolan. Tetapi upaya mereka untuk mencetak gol balasan masih belum berhasil hingga babak pertama berakhir.
Memasuki babak kedua, RANS melakukan pergantian pemain. Tariq El Janaby dan Seirvi Arfani masuk menggantikan Asri Akbar dan Ramdani Tawainella.
Setelah satu jam bermain, Bima Ragil Satria Rakasiwi ditarik keluar lapangan dan dimasukkan Rizki Hidayat sebagai pengganti.
Pergantian pemain membuat serangan yang dilakukan RANS tidak mengendur. Mereka akhirnya mampu mencetak gol balasan pada menit ke-74 melalui sundulan kapten tim, Hamka Hamzah, yang memanfaatkan umpan dari Cristian Gonzales.
Setelah berhasil menyamakan kedudukan, Hamka dan rekan-rekannya semakin bersemangat untuk mencetak gol tambahan.
Pada menit ke-80, RANS nyaris mencetak gol kedua. Saat itu, Patrich Wangai melakukan tendangan salto di depan gawang PSKC, tetapi bola sepakannya masih melambung di atas mistar gawang.
RANS terus memberikan tekanan ke lini pertahanan PSKC hingga menit-menit akhir. Akhirnya, gol kemenangan tercipta pada menit 90+4' melalui Sirvi Arfani setelah mendapatkan umpan matang dari Patrich Wangai.
Dengan hasil ini, maka RANS Cilegon FC kini berada di peringkat kedua klasemen Grup C Liga 2 dengan sepuluh poin. Sementara, PSKC Cimahi di urutan kelima atau dua dari bawah dengan tiga angka.
Baca Juga: Jadwal Bola Selasa 26 Oktober: AC Milan, Chelsea, Arsenal, Liga 1, Liga 2