Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Film

Film Kaka Boss Rilis Trailer Resmi, Tonjolkan Dinamika Hubungan Ayah dan Anak

Film Kaka Boss dibintangi oleh Godfred Orindeod tentang drama keluarga dari Indonesia Timur yang tinggal di Jakarta.

25 Juli 2024 | 12.45 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Mamat Alkatiri, Elsa Japasal, Aurel Mayori, Abdur Arsyad, Chun Funky Papua, dan Ernest Prakasa di acara konferensi pers sekaligus penayangan official trailer film Kaka Boss yang diadakan di Epicentrum, Jakarta Selatan pada Rabu, 24 Juli 2024. TEMPO/Hanin Marwah

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Film terbaru keluaran Imajinari Pictures, Kaka Boss perdana menayangkan trailer resminya pada Rabu, 24 Juli 2024. Video berdurasi 2 menit lebih 11 detik itu menampilkan drama keluarga orang Indonesia Timur yang lebih berfokus pada hubungan ayah dan anak. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Ini persoalan harga diri saya di mata anak perempuan saya,” suara Godfred Orindeod yang berperan sebagai Ferdinand Omakare atau Kaka Boss mengisi bagian awal trailer. Kata-katanya mengiringi potongan-potongan aksi ketika ia menjalankan profesi yang dijalaninya, yaitu sebagai penagih utang yang terkenal dan disegani.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bercerita tentang keluarga dari Indonesia Timur yang tinggal di Jakarta, film yang disutradarai dan ditulis oleh Arie Kriting tersebut mengisahkan upaya tokoh Kaka Boss mengubah arah kariernya. Ferdinand berusaha menjadi penyanyi demi membahagiakan anak semata wayangnya, Angel yang diperankan Glory Hillary, supaya sang putri tidak merasa malu lagi dengan profesi ayahnya. 

Trailer resmi yang sudah bisa ditonton di kanal YouTube Imajinari tersebut ditutup dengan kalimat menyentuh yang juga dikatakan oleh karakter Kaka Boss. “Yang namanya seorang bapak itu dia akan lebih bahagia kalau yang bangga anak sendiri,” katanya. Film drama komedi ini juga nampaknya akan menyelipkan adegan aksi dan seni seperti tari yang dipimpin oleh Chun Funky Papua sebagai bagian dari alur yang membangunnya.

Sekilas tentang Proses Kreatif Godfred Orindeod sebagai Kaka Boss

Arie Kriting, Putri Nere, Glory Hillary, dan Godfred Orindeod di acara konferensi pers sekaligus penayangan official trailer film Kaka Boss yang diadakan di Epicentrum, Jakarta Selatan pada Rabu, 24 Juli 2024. TEMPO/Hanin Marwah

Godfred Orindeod megaku menghadapi beberapa kesulitan ketika memerankan sosok Kaka Boss. Terlebih, karena dirinya yang selama ini lebih sering ditampilkan sebagai seorang tukang pukul atau preman yang tidak banyak menampakkan ragam emosi dan perasaan lain selain amarah.

Meski begitu, dalam proyek Kaka Boss ia bisa merasakan familiaritas dengan suasana kekeluargaan yang berusaha dibangun di dalam film. “Kalau di film ini sih hanya menggambarkan kehidupan saya sehari-hari,” ujar Godfred dalam acara konferensi pers perilisan trailer resmi yang diadakan di bilangan Jakarta Selatan, Rabu, 24 Juli 2024. “Jadi penggambaran keluarga orang Timur di film Kaka Boss, itu sebagaimana aslinya."

Karakter dalam film yang juga disutradarai oleh Kristo Immanuel itu memang sebagian besar dimainkan oleh orang-orang asli Indonesia Timur. Arie Kriting berusaha menonjolkan sisi berbeda dari definisi tentang orang-orang Indonesia Timur yang selama ini ditampilkan di layar sinema. “Harapannya Kaka Boss bisa jadi alternatif tontonan tentang Indonesia Timur bahwa orang Timur juga bisa optimis, juga bisa positif, dan juga bisa menyenangkan,” ucap Arie yang turut hadir dalam acara konferensi pers.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus