Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Saat ini digitalisasi sudah merambah ke berbagai aspek kehidupan, tak terkecuali dalam urusan tanda tangan. Karena itu, beberapa kebutuhan administrasi saat ini kebanyakan sudah menggunakan tanda tangan digital.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat tanda tangan digital:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Online signature
- Buka website Online Signature pada browser yang ada di komputer Anda.
- Pilih menu "Draw Signature" di pojok kanan atas
- Buatlah tanda tangan Anda pada kolom yang telah disediakan
- Klik "Clear" jika ingin menghapus tanda tangan yang dirasa kurang benar atau rapi
- Klik "Save" jika sudah selesai dan ingin menyimpan tanda tangan yang Anda buat
- Jika sudah selesai, lalu anda bisa pilih "Download Signature" untuk mengunduh tanda tangan yang berhasil Anda buat
Signwell
- Buka situs Signwell dengan mengakses tautan signwell.com pada browser Anda.
- Lakukan login atau sign up dengan akun Google Anda.
- Tambahkan nama pengguna lalu klik lanjutkan.
- Pilih menu "Signature" dan buat tanda tangan digital.
- Klik kotak hijau untuk mengubah ukuran tanda tangan sesuai kebutuhan.
- Klik "Save As", lalu pada tab baru klik ikon 'Unduh'.
Sejda.com
- Akses Sejda.com pada aplikasi browser Anda.
- Pilih menu "Edit a PDF Document"
- Unggah dokumen PDF yang perlu Anda tanda tangani.
- Klik "Sign" lalu tambahkan tanda tangan Anda. Sistem akan memberikan pilihan untuk mengetik, menggambar, atau mengunggah tanda tangan.
- Setelah itu, pilih "Save" untuk menyimpan tanda tangan Anda.
- Atur posisi tanda tangan sesuai kebutuhan. Tanda tangan digital selesai dilakukan.
Selain itu, berikut beberapa rekomendasi situs dan aplikasi untuk membuat tanda tangan digital:
- Docu Sign (docusign.com)
- Privy (privy.id)
- Small PDF (smallpdf.com)
- Adobe Fill & Sign (aplikasi)
- Dottedsign (aplikasi)
- Sign Document (aplikasi)
- Tanda Tangan Digital (aplikasi)
- BeSign (aplikasi)
- Sign Doc (aplikasi)
RINDI ARISKA | ANDIKA DWI | VIVIA AGARTHA F | RADEN PUTRI
Pilihan Editor: 4 Cara Tanda Tangan Digital di PDF yang Mudah