Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ekonomi

Ekspor pintu ke laos

PT Barata Indonesia mengekspor 15 set pintu air ke laos. kendati devisa yang diperoleh sekitar Rp 660 juta, namun barata dapat membuktikan, mempu memproduksi barang berkualitas internasional.

7 Oktober 1989 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

PINTU air, yang namanya mengingatkan kita pada skandal Watergate di AS, kini bisa pula menghasilkan devisa. Pekan lalu, PT Barata Indonesia telah membuktikannya, dengan mengekspor 15 set pintu air seberat 145 ton ke Laos. Devisa yang diperoleh dari ekspor kecil-kecilan ini, hanya 52 juta yen (sekitar Rp 660 juta). "Meskipun nilainya kecil, kami telah membuktikan pada dunia bahwa Barata mampu membuat produk yang berkualitas internasional, dengan harga bersaing," kata Noor Widjojodi. Dirut PT Barata Indonesia. Pesanan dari Laos itu memang tidak diperoleh langsung dari Sumitomo Corp., yang menjadi pemborong utama proyek PLTA di sana. Melainkan lewat Marshima Aqua Corp., yang memenangkan tendernya, dan kemudian menyalurkannya ke Barata. Hubungan dengan Marshima, yang sudah dibina 10 tahun belakangan ini, memang cukup erat. "Selama ini, kami memperoleh bimbingan teknis dan rekayasa dari mereka," kata Noor. Ditambahkannya, pintu air sejenis itu akan pula diekspor ke Mali dan Syria. Dan siapa tahu, akan ada peminat dari negara lain. Bukankah banyak negara maju yang, seperti kata Noor, "Tidak mau lagi mengerjakan barang-barang kotor, yang harganya tak seberapa ini."

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus