Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ekonomi

Mengenal Industri Ride Hailing Beserta Daftar Perusahaannya di Indonesia

Seluk-beluk industri ride hailing di Indonesia dan daftar lengkap perusahaannya.

30 September 2023 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

DALAM kurun waktu sembilan tahun terakhir, marak bermunculan perusahaan ride hailing alias angkutan panggilan di Indonesia. Kemajuan teknologi menjadi salah satu faktor berkembangnya perusahaan ride hailing berbasis online. Penggunaan angkutan panggilan pun telah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat.

Kawasan Asia-Pasifik, termasuk Indonesia, menjadi pasar terbesar transportasi online atau ride hailing di dunia, yang mencakup 70 persen dari semua perjalanan angkutan panggilan global. Bahkan perusahaan transportasi online di kawasan ini tidak terbatas untuk memenuhi kebutuhan perjalanan, tapi juga berkembang menjadi marketplace yang menyediakan berbagai kebutuhan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Istilah ride hailing mungkin masih cukup asing di telinga masyarakat. Untuk itu, berikut ini penjelasan mengenai apa itu perusahaan ride hailing dan daftar perusahaannya di Indonesia. 

Pengertian Perusahaan Ride Hailing

Perusahaan ride hailing adalah perusahaan yang menawarkan layanan transportasi online. Perusahaan ini menawarkan jasa transportasi menggunakan aplikasi di smartphone. Dengan kemajuan teknologi, industri ride hailing telah mendisrupsi industri transportasi tradisional karena menyediakan layanan yang lebih praktis dan cepat. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Cara kerja layanan ride hailing cukup sederhana. Pelanggan dapat memesan layanan transportasi berupa mobil atau sepeda motor dari suatu aplikasi. Aplikasi akan mengirimkan lokasi dan permintaan penjemputan kepada pengemudi terdekat. Pengemudi kemudian akan memutuskan apakah mereka ingin menerima order tersebut atau tidak. 

Jika pengemudi menerima orderan tersebut, mereka harus menjemput pelanggan dan mengantarkannya ke tujuan. Selain itu, pelanggan yang hendak memesan layanan ride hailing bisa melihat langsung tarif yang akan dikenakan. Pelanggan juga dapat melihat informasi tentang perjalanan tersebut, seperti pelat nomor kendaraan dan nama pengemudi.

Pengemudi ojek online melintas di Jalan Panjang, Jakarta, 2020. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Daftar Perusahaan Penyedia Layanan Transportasi Online atau Ride Hailing di Indonesia

Pertumbuhan industri ride hailing di Indonesia semakin meningkat. Perusahaan ride hailing di Indonesia pun tak hanya menawarkan layanan transportasi, tapi juga mencakup layanan pesan antar makanan hingga pengiriman barang. Berikut ini daftar perusahaan ride hailing di Indonesia. 

1. Grab

Grab merupakan perusahaan ride hailing asal Malaysia yang bermarkas di Singapura dan beroperasi di beberapa negara di Asia Tenggara. Perusahaan yang didirikan pada 2012 oleh Anthony Tan ini mulai beroperasi di wilayah Indonesia pada pertengahan 2014.

Penyedia layanan transportasi online Grab juga menjadi decacorn pertama di Asia Tenggara. Grab menjadi decacorn setelah mencapai valuasi lebih dari US$ 10 miliar. Lewat layanan produk GrabCar serta GrabBike, Grab berkembang menjadi salah satu perusahaan ride hailing besar di Indonesia.

2. Gojek

Perusahaan ride hailing di Indonesia selanjutnya adalah Gojek. Perusahaan ini didirikan pada 13 Oktober 2010 oleh Nadiem Makarim. Namun popularitas Gojek baru naik sekitar 2014.

PT Aplikasi Karya Anak Bangsa—perusahaan induk Gojek—menjadi startup decacorn pertama asal Indonesia. Dalam laporan berjudul "The Global Unicorn Club", CBInsight menempatkan Gojek di urutan ke-19, di bawah kompetitor, Grab, yang memiliki valuasi US$ 11 miliar pada 2019.

3. Maxim

Maxim merupakan perusahaan ride hailing asal Chardinsk, Rusia. Perusahaan ini didirikan pada 2003 oleh Maxim Belonogov, insinyur muda dari Kota Kurgan, Rusia. Layanan angkutan panggilan yang disediakan Maxim menyaingi layanan serupa yang ditawarkan Gojek dan Grab, terlebih Maxim menawarkan ongkos yang lebih murah.

Maxim beroperasi di Indonesia sejak 2018. Layanan transportasi online ini menawarkan sejumlah layanan, seperti angkutan panggilan (sepeda motor dan mobil), pengiriman barang dan kargo, pesan antar makanan, jasa pembersih, serta laundry.  

4. InDrive

InDrive adalah salah satu perusahaan penyedia layanan transportasi online yang baru masuk ke Indonesia pada 2019. Perusahaan yang bermarkas di California, Amerika Serikat, ini didirikan pada 2013 oleh pengusaha Arsen Tomsky. Dalam kurun waktu dua tahun, InDrive memperluas cakupan operasinya di lebih dari 50 kota di Indonesia. 

RIZKI DEWI AYU
Masuk untuk melanjutkan baca artikel iniBaca artikel ini secara gratis dengan masuk ke akun Tempo ID Anda.
  • Akses gratis ke artikel Freemium
  • Fitur dengarkan audio artikel
  • Fitur simpan artikel
  • Nawala harian Tempo
Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus