Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Asal-Usul 1 Juli sebagai Hari Buah Sedunia, Apa Ikon Buah Tahun Ini?

1 Juli diperingati sebagai Hari Buah Sedunia dan telah dirayakan sejak 2007. Setiap tahun ada ikon buah-buahan, tahun ini buah apakah?

2 Juli 2023 | 09.25 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi lemon. Unsplash.com/Han Lahandoe

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - 1 Juli diperingati sebagai Hari Buah Sedunia dan telah dirayakan sejak 2007. Peryaan ini pertama kali digagas oleh mantan mahasiswa Universitas Sains Terapan Alice Salomon di Berlin. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada April 2007, mereka berkumpul untuk mendiskusikan bidang profesi dan tindakan apa yang bisa dilakukan. Kemudian mereka menggagas menyatukan berbagai orang dan organisasi dalam kegiatan sosial berbagi makanan. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Mengutip situs Krishi Jagran, gagasan tersebut terus berkembang dan semakin jelas arahnya. Mereka menetapkan berbagi makanan dalam bentuk buah-buahan dan sayuran. Serta menjadikan setiap 1 Juli sebagai Hari Buah Internasional. 

Untuk pertama kalinya, Hari Buah Sedunia dirayakan pada 1 Juli 2007 di Mauerpark, Berlin, Jerman. Saat itu para penggas, Britta, Credo, Stefan, Susanne dan Christian berhasil mengumpulkan sekitar 400 tamu undangan. Mereka membagikan potongan buah-buahan segar dan kue kepada setiap tamu.  

Perbedaan Motto Setiap Hari Buah Internasional 

Mengutip International Fruit Day, setiap tahun, Hari Buah Internasional mengusung motto yang berbeda-beda. Berikut rincian sepanjang 2007 sampai 2023: 

1. 2007 mengusung motto "Datang bersama" dengan ikon buah stoberi 

2. 2008 mengusung motto "Bersama dalam keberagaman" dengan ikon buah frambos 

3. 2009 mengusung motto "Kreativitas dan motivasi" dengan ikon buah apel 

4. 2010 mengusung motto "Memerangi kemiskinan dan pengucilan sosial" dengan ikon buah nanas 

5. 2011 mengusung motto "Sukarelawan" dengan ikon buah mangga 

6. 2012 mengusung motto "Penuaan aktif dan solidaritas antar generasi" dengan buah ikon ceri 

7. 2013 mengusung motto "Berbagi buah dan senyuman" dengan ikon buah ara 

8. 2014 mengusung motto "Buat pesan positif" dengan ikon buah pir 

9. 2015 mengusung motto "Dunia kita, buah kita, masa depan kita" dengan ikon buah blueberry 

10. 2016 mengusung motto "Semarakkan hidupmu" dengan ikon buah jeruk nipis 

11. 2017 mengusung motto "Reformasi makanan kita" dengan ikon buah quince 

12. 2018 mengusung motto "Hargai orang lain" dengan ikon buah kiwi 

13. 2019 mengusung motto "Menggoda dengan lebih banyak buah" dengan ikon buah pepaya 

14. 2020 mengusung motto "Istirahat buah" dengan ikon buah jeruk mandarin 

15. 2021 mengusung motto "Buat perubahan bersama" dengan ikon buah semangka 

16. 2022 mengusung motto "Buah damai" dengan ikon buah blackberry 

17. 2023 mengusung motto "Berbuat baik" dengan ikon buah lemon

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus