Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Krisdayanti dikenal sebagai penyanyi sekaligus anggota DPR RI. Seperti figure publik lainnya, ia kerap mengunggah aktivitasnya di sosial media, termasuk gaya busananya. Jika mengulik laman Instagram-nya, Krisdayanti beberapa kali terlihat tampil elegan mengenakan busana berbahan kain tais.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Tais merupakan kain tenun tradisonal yang dibuat oleh perempuan di Timor Leste. Busana dari bahan kain tais pun terlihat bervariasi, dari pantsuit atau setelan dengan bawahan berupa celana, hingga dress. Berikut ini beberapa penampilan Krisdayanti mengenakan busana kain tais dari koleksi Rayatex Timor Leste, milik sang suami Raul Lemos.
Penampilan Krisdayanti berbusana kain tais
1. Sarimbit
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Krisdayanti dan suami Raul Lemos mengenakan masker yang senada dengan busana sarimbit yang dikenakannya. Baju couple ini dikenakan saat menjadi tamu dalam acara podcast bersama Deddy Corbuzier di chanel Youtube. Instagram/@Krisdayatilemos
Di unggahan tanggal 11 Juni 2020, Krisdayanti tampil kompak dengan Raul Lemos mengenakan busana sarimbit lengkap dengan masker yang senada. Krisdayanti mengenakan pantsuit dengan atasan berbentuk outerwear, sedangkan Raul Lemos mengenakan busana sarimbit model kemeja. Busana sarimbit ini juga dikenakan saat menjadi tamu dalam podcast Deddy Corbuzier.
2. Dress
Krisdayanti mengenakan dress berbahan tais dari koleksi RayaTex Timor Leste. Instagram.com/@krisdayantilemos
Selain pantsuit, Krisdayanti juga mengenakan dress midi dari bahan Tais. Dress-nya penuh aksen, dari ruffle di bagian lengan sampai bagian bawah dengan kombinasi warna merah, putih, dan hitam.
Krisdayanti mengenakan dress berbahan tais dari koleksi RayaTex Timor Leste. Instagram.com/@krisdayantilemos
Dress yang dipakai mantan istri Anang Hermansyah itu selalu memiliki aksen di bagian atas, seperti dalam unggahan ini. Selain aksen ruffle di bagian dada, dress yang didominasi warna ungu juga dilengkapi aksen belt tipis.
Krisdayanti mengenakan dress berbahan tais dari koleksi RayaTex Timor Leste. Instagram.com/@krisdayantilemos
Tak hanya aksen di dada, detail di bagian lengan nampaknya jadi favorit Krisdayanti. Salah satunya, dress berbahan tais yang didominasi warna merah maroon ini. Bagian lengan yang panjang dipercantik dengan variasi bentuk terompet, ditambah aksen belt tipis di bagian lengan.
3. Jumpsuit
Krisdayanti mengenakan jumpsuit berbahan tais dari koleksi RayaTex Timor Leste. Instagram.com/@krisdayantilemos
Saat kunjungan kerja DPR RI ke Padang, Sumatera Barat beberapa waktu lalu, Krsidayanti mengenakan jumpsuit dari kain tais yang didominasi warna hitam dan ungu. Bagian atasnya memiliki aksen lengan bervolume dan motif bunga.