Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Mengenali Gejala Alergi Bahan Pengawet atau Sulfit

Sulfit bahan pengawet yang menyebabkan reaksi alergi

23 Februari 2023 | 17.03 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Ilustrasi makanan kemasan. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Sulfit senyawa kimia yang digunakan sebagai bahan pengawet produk makanan, minuman, dan obat-obatan. Sulfit melepaskan gas sulfur dioksida yang membantu mempertahankan warna, umur simpan, dan meredam pertumbuhan bakteri atau jamur. Sulfit bisa menimbulkan reaksi alergi sebagian orang.

Reaksi alergi karena bahan pengawet

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Merujuk Australasian Society of Clinical Immunology and Allergy (ASCIA), gejala asma reaksi umum yang tersebab bahan pengawet sulfit. Adapun itu antara lain mengi, sesak dada, dan batuk diperkirakan memengaruhi 5 persen hingga 10 persen orang yang asma. Gejala bermungkinan terjadi ketika asma tidak terkontrol dengan baik. Reaksi buruk terhadap sulfit terkadang bisa saja terjadi bila tidak ada riwayat asma

Dalam kasus yang sangat jarang, sulfit dapat menyebabkan anafilaksis, yakni jenis reaksi alergi yang paling parah. Gejalanya meliputi kemerahan, detak jantung cepat, mengi, gatal-gatal, pusing, sakit perut dan diare, kolaps, kesemutan, hingga kesulitan menelan. Makanan dan minuman yang mengandung sulfit antara lain jus buah, soft drinks, teh instan, keripik kentang, saus, topping buah, selai, jeli, biskuit.

Merujuk NY Allergy and Sinus Centers, belum ada tes yang akurat untuk diagnosis alergi sulfit. Tapi, ahli medis biasanya akan mencoba memberi sulfit dalam jumlah kecil kepada pasien untuk melihat reaksinya. Prosedur tersebut hanya boleh dilakukan dalam pengaturan klinis yang aman dengan peralatan darurat jika pasien mengalami reaksi alergi.

Gejala yang berkaitan dengan alergi sulfit biasanya mereda sendirinya. Namun, reaksi yang  parah membutuhkan pengobatan yang diberikan ahli medis atau dokter. Alergi sulfit jarang menyebabkan anafilaksis. Tapi jika benar-benar sensitif terhadap sulfit, pasien bisa berkonsultasi dengan ahli medis. 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus