Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Mitos Wortel Baik untuk Penglihatan, Kapan Mulai Dipercaya Orang?

Pakar kesehatan menyebut tak ada bukti ilmiah yang mendukung gagasan makan wortel secara signifikan bisa memperbaiki penglihatan di malam hari.

4 Maret 2025 | 23.05 WIB

Ilustrasi pria menunjukkan wortel. shutterstock.com
Perbesar
Ilustrasi pria menunjukkan wortel. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Selama bertahun-tahun, banyak orang percaya wortel sangat baik buat kesehatan mata dan bisa memperbaiki penglihatan di malam hari berkat kandungan vitamin A. Akan tetapi, klaim ini sebenarnya lebih tepat disebut mitos dibanding fakta ilmiah.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pakar kesehatan di Spanyol, Dr. David Callejo menjelaskan di media sosial miliknya, meski wortel kaya vitamin A -- nutrisi yang penting untuk mata -- tak ada bukti ilmiah yang mendukung gagasan makan wortel secara signifikan bisa memperbaiki penglihatan di malam hari. Berikut penjelasan sang dokter, dilansir dari Marca pada 20 Februari 2025.

Klarifikasi Penting

Callejo menjelaskankan hal yang lebih penting untuk kesehatan mata.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Pentingnya vitamin A
Memang benar vitamin A berperan penting untuk menjaga kesehatan mata dan dibutuhkan dalam pembentukan rodopsin, pigmen pada mata yang membuat kita bisa melihat dalam kondisi cahaya yang redup. Namun, tidak berarti makan banyak wortel akan secara drastis meningkatkan kemampuan kita untuk melihat dalam gelap.

Kuncinya pola makan seimbang
Untuk menjaga kesehatan penglihatan, kita perlu mengonsumsi pola makan seimbang yang meliputi beragam nutrisi penting dan tak hanya berfokus pada satu jenis makanan seperti wortel.

Gagasan wortel baik untuk penglihatan muncul pada Perang Dunia II. Di masa konflik tersebut, orang Inggris menyebarkan kabar pilot-pilot mereka sangat akurat menembak jatuh pesawat musuh karena sering makan wortel.

Propaganda tersebut diembuskan dengan maksud menutupi penggunaan teknologi yang lebih maju untuk deteksi di malam hari, seperti penggunaan radar. Sejak itu, muncullah anggapan yang mengaitkan wortel dengan penglihatan yang lebih tajam di malam hari yang masih menjadi budaya populer hingga saat ini.

Tetap Penting bagi Mata

Sementara itu, laman Healthline menjelaskan meski kepercayaan wortel baik untuk penglihatan hanya mitos, pada dasarnya wortel memang mengandung nutrisi yang bermanfaat dan bisa mendukung kesehatan mata dan juga kesehatan lainnya. Sayuran akar ini adalah sumber beta-karoten dan lutein yang baik, keduanya adalah antioksidan yang bagus untuk kesehatan mata dan bisa mencegah penyakit mata degeneratif akibat penambahan usia. 

Tubuh mengubah beta-karoten menjadi vitamin A, nutrisi yang bisa membantu kita melihat dalam gelap. Jadi, meski makan wortel yang disebut bisa meningkatkan kemampuan penglihatan di malam hari hanya mitos, Anda tak boleh melewatkan sayuran ini dalam pola makan.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus