Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Tasya Kamila Pakai 3 Gaun Resepsi Berbeda, Elegan bak Putri

Saat resepsi pernikahan, Tasya Kamila memakai tiga gaun berbeda yang memiliki gaya yang unik

6 Agustus 2018 | 08.15 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Tasya Kamila. Instagran.com/@tasyakamila

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan penyanyi cilik, Tasya Kamila, menikah dengan Randi Bachtiar, pada Minggu, 5 Agustus 2018, di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Tasya Kamila dan Randi Bachtiar melakukan akad nikah di pagi hari dan merayakan resepsi dari sore hari.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Untuk acara resepsi pernikahan, Tasya menggunakan tiga gaun resepsi yang berbeda. Setiap gaun memiliki gaya yang unik, namun semua membuat wanita berusia 25 tahun ini terlihat anggun di hari bahagianya. Menilik akun Instagram The Bride Best Friend, Tasya Kamila pertama menggunakan gaun karya Hian Tjen yang sederhana dan anggun.

Gaun sabrina warna putih polos ini menampilkan suasana klasik, dengan potongan yang unik. Dalam foto tersebut, Tasya terlihat sedang membawa bunga calla lily yang melengkapi penampilan resepsi pertama dia.

Untuk penampilan kedua, wanita lulusan Columbia University ini menggunakan gaun yang lebih mewah. “Pengantin wanita tampak menawan dalam balutan gaun karya Hian Tjen dan Hosanna Textiles dengan riasan dan tata rambut dari Upan Duvan dan Woko S dan aksesori Leciel Design untuk acara resepsi,” bunyi keterangan foto itu. Gaun klasik dengan bagian rok terbuka lebar dipadukan dengan gaya tradisional Indonesia, yang terlihat seperti kebaya, membuat penampilan Tasya Kamila terlihat sangat elegan dengan busana resepsi kedua.

Mengakhiri acara resepsi, Tasya Kamila menggunakan gaun cantik karya Cynthia Tan. Dibalut dengan pernak-pernik cantik, Tasya terlihat seperti putri sambil menyanyikan lagu Another You dari Brian McKnight, membuat Randi Bachtiar tersentuh. Tiga gaun untuk acara resepsi ini semua memiliki keunikan masing-masing, namun semuanya berhasil membuat Tasya Kamila terlihat seperti putri di hari pernikahannya.

 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus