"Hadirnya penampilan unik Ondel-ondel dalam air sebagai upaya meningkatkan awareness dan pesan moral terhadap kearifan lokal serta keseimbangan alam tetap harus terjaga dengan baik," kata Vice President Tirta Taman Impian Jaya Ancol Rika Sudranto, Selasa, 21 Juni 2021.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Atraksi tersebut melibatkan empat orang penyelam dan dua orang ballerina air. Pertunjukan tersebut dapat disaksikan pada 22, 26 dan 27 Juni 2021 pukul 12.30 dan 14.30 WIB secara langsung dengan jumlah yang terbatas.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Bagi masyarakat yang tak bisa datang langsung, dapat menyaksikannya secara daring. Ancol menyediakan aksesnya lewat akun Instagram resmi @ancoltamanimpian dan channel Youtube Ancol Taman Impian.
Dalam atraksi itu, ada sepasang Ondel-ondel laki-laki dan perempuan dengan diameter 120 sentimeter dan tinggi 230-240 sentimeter yang akan menyelam di akuarium underwater teater Ocean Dream Samudra Ancol. Dalam rangkaian kegiatan ini Manajemen Ancol juga mendapat dukungan dari Lembaga Kebudayaan Betawi (LKB).