Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Bandung - Beragam model dan bentuk kereta peti sabun meramaikan lomba balapan di sebagian Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Sabtu 26 Agustus 2023. Dari mayoritas kereta peti sabun yang dikendarai sambil duduk, ada pula yang dirancang dengan gaya tiarap. “Hari pertama lomba diikuti 144 peserta, hari kedua besok ada 44 pendaftar,” kata staf media center Sulhan Syafi’i, Sabtu, 26 Agustus 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kreasi kereta peti sabun itu ada yang berbentuk seperti kaleng minuman seukuran tong, miniatur mobil balap F1, perahu, mobil klasik, roket. Sementara buatan tim dari Desain Produk Institut Teknologi Nasional Bandung tergolong unik lantaran berbentuk bak mandi lengkap dengan peralatannya. Peserta lain menggunakan kereta peti sabun yang terbuat dari rangkaian teralis dari kereta belanja di supermarket.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Spesifikasi wahana roda empat tanpa mesin itu, panjang maksimalnya 2,25 meter, lebar 1,2 meter, dan tinggi dari tanah minimal 10 sentimeter. Jumlah roda diwajibkan empat buah dengan ukuran velg antara 18-20 inch. Sumbu as roda depan 80-110 cm, roda belakang 90-120 cm, dan jarak poros roda depan dengan belakang atau wheelbase berkisar 120-145 cm.
Sejumlah kereta peti sabun rancangan anak SMK yang akan berlaga di Lomba Kereta Peti Sabun di Bandung, 25 Agustus 2023. Sebanyak 109 kereta peti sabun yang akan bertanding di turunan Jalan Diponegoro pada akhir pekan nanti. Perlombaan ini kembali digelar setelah terakhir kali dilaksanakan 35 tahun lalu. TEMPO/Prima Mulia
Sistem pengereman bisa v-break atau disk brake sepeda dengan posisi rem di roda belakang. Berat kendaraan dan pengendara anak maksimal 130 kilogram, sementara dewasa 150 kilogram. Bentuk badan kendaraan dibebaskan sesuai ide dan kreativitas peserta. Persyaratan itu akan diperiksa panitia sebelum peserta berlomba. Pada balapan, pemenang akan ditentukan oleh posisi ban yang menyentuh garis finish.
Lomba kereta peti sabun itu pada hari pertama mengadu kecepatan peserta. Sedangkan pada hari kedua, Ahad, 27 Agustus 2023 yaitu kelas festival yang ditentukan oleh penilaian juri dari sisi desain serta kostum pesertanya yang paling menarik perhatian, menghibur, atau unik. Panitia akan mengumumkan pemenang piala Gubernur Jawa Barat dan piala Wali Kota Bandung di hari terakhir. Rangkaian acara dimulai pagi pukul 09.00 hingga selesai 16.00.
Acara gelaran organisasi Daya Mahasiswa Sunda atau Damas dan Ikatan Keluarga Besar Alumni SMPN 2 Bandung Angkatan 1983 itu bertempat di Jalan Diponegoro, Bandung. Lokasinya mulai dari depan Museum Geologi hingga sekitar Gedung Pusat Dakwah Islam atau Pusdai Jabar.
Menurut Sulhan, jalan raya itu tidak ditutup penuh melainkan hanya satu sisi dari barat ke timur. Sementara jalan sisi sebaliknya tetap dibuka untuk umum. Namun begitu kemacetan tidak terhindarkan.