Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Merayakan Hari Cokelat Sedunia yang tahun ini jatuh pada Ahad, 7 Juli 2024 bisa dilakukan dengan menyiapkan bingkisan berupa kudapan berbahan dasar cokelat untuk kemudian diberikan kepada orang-orang tersayang. Atau dengan sekadar memanjakan diri sendiri dan membeli makanan atau minuman serba cokelat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selain itu, merayakan hari yang pertama kali dipopulerkan di Eropa ini juga bisa dilakukan dengan mengunjungi tempat wisata bertema cokelat, seperti yang tersedia di Swiss. Karena sejarahnya Hari Cokelat Sedunia bagi masyarakat Swiss hari yang lebih spesial dibanding hari-hari peringatan lainnya. Cokelat di sana bukan hanya sekadar kudapan manis yang bisa menyimbolkan hangatnya kasih sayang, tetapi juga artinya menikmati sepotong sejarah, budaya, dan warisan dari pendahulu mereka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Berikut ini beberapa destinasi bertema cokelat di Swiss
1. Lindt Home of Chocolate, Zurich
Karena kecintaan orang-orang Swiss terhadap cokelat, tidak sulit untuk menemukan lokasi-lokasi wisata yang bertemakan cokelat. Salah satunya adalah Lindt Home of Chocolate. Museum cokelat yang terletak di Zurich ini mengambil nama penemu mesin conching yang hingga saat ini digunakan sebagai prosedur utama pada proses pembuatan cokelat di seluruh dunia.
Pada tahun 1879, Rodolphe Lindt menemukan mesin revolusioner yang dapat mencampurkan mentega kakao ke dalam cokelat secara merata. Disertai sistem pengontrol suhu, mesin tersebut biasa dioperasikan selama berjam-jam atau berhari-hari yang mampu membuat campuran cokelat di dalamnya memiliki konsistensi yang sempurna. Selain teksturnya, cokelat yang dibuat oleh mesin ini biasanya sudah tidak lagi terasa pahit dan cokelat tersebut akan semakin kaya rasa.
Ketika melangkahkan kaki ke dalam gedung utama, Anda akan langsung disuguhkan dengan air mancur cokelat yang menjulang hingga ke langit-langit di tengah ruangan dengan interior serba bernuansa putih dan emas. Lokasi tempat ini tepatnya berada di Schokoladenplatz 1, 8802 Kilchberg, Swiss.
Museum tersebut menyediakan layanan tur interaktif yang memungkinkan pengunjungnya berkreasi membuat batangan cokelat mereka sendiri. Selain itu, tempat tersebut juga merangkap toko cokelat dengan luas 500 meter persegi yang menjajakan beragam produk cokelat kemasan yang bisa dibawa pulang ataupun menu serba cokelat yang bisa dinikmati langsung di sana. Siapapun bisa menikmati pengalaman ini degan memesan tiket terlebih dahulu di laman resmi The Lindt Home of Chocolate.
Museum Cokelat Maison Cailler. Instagram.com/@cailler_suisse
2. Swiss Chocolate Train
Kereta Cokelat Swiss beroperasi dan menempuh perjalanan dari Montreux menuju pabrik coklat Cailler dan Nestlé di Broc. mengambil trip menggunakan kereta cokelat tidak hanya cocok untuk para penggemar makanan manis, melainkan juga untuk pada penggemar perjalanan darat khususnya kereta api.
Memakan waktu tempuh sepanjang 7 jam lebih 30 menit, Kereta api Montreux-Berner Oberland telah mendedikasikan seluruh keretanya pada paket perjalanan tersebut akan membawa penumpangnya dalam perjalanan indah melintasi pedesaan Swiss menuju pabrik cokelat yang menjajakan kudapan produksi Cailler dan Nestlé. Berikut rute perjalanan kereta yang menjadi salah satu daya tarik utama Swiss tersebut.
Montreux – Montbovon dengan GoldenPass Belle Epoque – Ganti ke bus coklat Gruyères – Broc Fabrique – Montreux. Gerbong antik “Belle Époque”-Pullman tahun 1915 yang megah akan menyambut Anda sebelum berpindah untuk melanjutkan perjalanan dengan bus dan merasakan pengalaman bepergian dengan gaya khas elit.
3. Museum Cokelat Maison Cailler, Broc
Museum Cokelat Maison Cailler yang dibangun pada 1898 merupakan rumah bagi pembuat cokelat Maison Cailler. Dengan menggunakan kereta cokelat, penduduk lokal dan wisatawan ikut dibawa ke museum tersebut untuk menikmati pengalaman mendalami sejarah dan evolusi produksi cokelat. Pengunjung bahkan dapat membuat cokelat khusus mereka sendiri di dapur khusus yang dipimpin oleh ahli pembuat coklat.
Selain tempat-tempat wisata bertemaa cokelat, kecintaan masyarakat Swiss terhadap kudapan manis tersebut dapat dilihat dari karya-karya seni dari cokelat yang diciptakan seniman mereka. Seperti replika Gunung Matterhorn berbahan dasar cokelat yang menjulang tinggi. Memiliki berat lebih dari 4.800 kilogram (10.582 pon) karya buatan Alain Roby di tahun 2017 tersebut dinobatkan sebagai patung cokelat terbesar di dunia sebagaimana yang tertulis pada laman India Times.
TIMES OF INDIA | LINDT | MY SWITZERLAND