Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Hiburan

TikToker Korea, Seo Won Jeong, Sering Bikin Konten Bareng Artis Indonesia Ditangkap Kasus Pelecehan

Setelah absen bikin konten sejak Juli, TikToker Korea, Seo Won Jeong, yang populer di Indonesia dikabarkan menghadapi tuntutan pelecehan seksual.

24 Desember 2023 | 15.22 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah hilang selama 5 bulan, Tiktoker populer asal Korea Selatan dengan lebih dari 55 juta pengikut saat ini sedang diselediki atas kasus pelecehan seksual. Seo Won Jeong, yang aktif di TikTok dengan akun @ox_zung, merupakan influencer yang paling banyak diikuti di Korea dan sering bikin konten bareng artis Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kabar mengejutkan ini bukan hanya viral di Korea Selatan, tapi juga di Indonesia. Sebab seleb TikTok tersebut pernah berkunjung ke Jakarta dan beberapa kali berkolaborasi dengan sejumlah artis papan atas. Sebut saja pembawa acara kondang Patricia Gouw dan idola K-Pop asal Indonesia, Zayyan Xodiac. Bahkan, dia juga sempat diundang di podcast YouTube Deddy Corbuzier.

Popularitas Seo Won Jeong Alias Mama Boy Ox Zung

Terkenal dengan teriakan "Mama!" dalam konten reaksi video kreator lain, Seo Won Jeong mendapatkan perhatian besar baik di dalam maupun luar negeri. Pada Mei tahun ini, ia dinobatkan sebagai salah satu dari daftar "30 Under 30 Asia" versi Forbes. Hal ini menjadi bukti popularitasnya yang kian meledak.

Absen Unggah Video

Sementara itu, para penggemar telah melihat keanehan. TikToker asal Korea Selatan itu mendadak hilang dan absen bikin video di media sosialnya. Ia tidak mengunggah video baru sejak 22 Juli 2023. Penggemar pun mencari-cari keberadaan Seo Won Jeong. Mereka mulai khawatir karena tidak adanya kabar terbaru dari TikToker tersebut.

Seo Won Jeong Ditangkap Polisi Kasus Pelecehan Seksual

Akhirnya, pada 22 Desember 2023, terungkap bahwa Seo Won Jeong sedang menghadapi persidangan atas kasus pelecehan seksual. Secara khusus, stasiun televisi Korea, SBS melaporkan penangkapan seorang bintang TikTok pria terkenal berusia 20-an yang disebut sebagai 'A.'

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dengan banyak pengikut di YouTube dan TikTok, ia ditangkap oleh polisi karena diduga melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan yang sedang tak sadarkan diri atau mabuk. Insiden ini juga melibatkan seorang pria lain.

Menurut laporan tersebut, 'A' mendapatkan ketenaran sebagai influencer pria setelah mulai mengunggah video di TikTok pada 2020, dan dia juga muncul di program-program televisi. Namun, aktivitas 'A' baru-baru ini berhenti di berbagai platform media sosial.

Penghentian ini berkaitan dengan tuduhan bahwa pada Juli, 'A' melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan, yang disebut sebagai 'B', setelah mereka minum-minum bersama dan dia membawanya ke rumah temannya.

Ketika korban melaporkan kejadian tersebut, 'A' dan kenalannya awalnya tidak mengizinkan polisi masuk, sehingga pemadam kebakaran masuk secara paksa. 'B' ingat bahwa ia terbangun karena mendengar suara video yang sedang direkam dan kemudian ia mengalami pelecehan seksual oleh dua orang tersebut.

Ditangkap pada 12 Desember 2023

Pada 12 Desember 2023, polisi menangkap 'A' serta satu orang lainnya yang terlibat, dan mendakwa mereka dengan tuduhan pemerkosaan 3 hari kemudian. Namun, saat diinterogasi, 'A' atau yang diduga Ox Zung, mengklaim bahwa aktivitas seksual tersebut dilakukan atas dasar suka sama suka.

Meski SBS tidak mengungkapkan identitas influencer tersebut, namun deskripsi tentang konten serta gambar buram Seo Won Jeong yang disertakan sudah cukup bagi para netizen untuk mengidentifikasinya. Hal ini semakin diperkuat oleh kanal YouTube Ox Zung dengan lebih dari 10 juta pelanggan yang juga tidak ada pembaruan sejak Agustus, begitu pun dengan TikTok dan Instagram pribadinya.

Didakwa Hukuman hingga 7 Tahun Penjara

Pada 15 Desember 2023, Seo Won Jeong menghadapi hukuman penjara hingga 7 tahun karena melakukan pelecehan seksual terhadap korban yang tidak sadarkan diri. Dia awalnya menghadapi tuduhan melakukan perekaman ilegal, namun tuduhan tersebut dibatalkan karena kurangnya bukti.

Sidang pengadilan terakhir akan diadakan pada 17 Januari 2024 sekaligus mengungkap identitas dari influencer yang diduga Seo Won Jeong alias Mama Boy Ox Zung. Sementara itu, hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Seo Won Jeong maupun agensinya.

KOREABOO | ALLKPOP

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus