Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Aktris, Richa Novisha meyakini Gary Iskak, suaminya tidak bersalah dalam kasus penangkapan sabu di Bandung pada Senin malam, 23 Mei 2022. Melalui unggahan tulisan di Instagram Storynya satu jam lalu, ibu dua anak ini meminta suaminya kuat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Wrong time, wrong place, be strong you," tulisnya dengan mengakhiri emotikon hati pada tulisan yang berarti, "Salah waktu, salah tempat, dan kuat kamu, ya."
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Gary Iskak ditangkap di sebuah rumah di kawasan Pasir Putih, Bandung pada Senin malam, 23 Mei 2022 bersama empat orang lainnya. Polda Jawa Barat sudah membenarkan penangkapan itu dan menyatakan kelimanya positif mengkonsumsi sabu dari pemeriksaan hasil urine.
Aktris sinetron ini kemudian membuat unggahan yang ditujukan media dan netizen yang ingin tahu kasus penangkapan suaminya. "Perhatian! Please beri kami waktu untuk privasi. Aku tahu, aku tahu, dia oke," tulisnya dalam bahasa Inggris.
Richa menyatakan, suaminya, yang berada di Bandung untuk mengikuti acara klub motor, terjebak dalam situasi yang tidak terduga. "Terjebak dalam situasi yang tidak diinginkan dan tidak tahu menahu. Jadi tolong, untuk teman-teman netizen dan media, kasih kami waktu untuk semua," tulisnya.
Sebelum ditangkap, Gary Iskak sempat membuat unggahan video di Instagram Storynya. Suami aktris, Richa Novisha itu mengunggah video pertemuan klub motor Bikers Brotherhood MC - Indonesia atau BBMC Indonesia yang memang bermarkas di Bandung.
Richa meminta agar masyarakat tidak asal menghakimi sebelum mengetahui kebenaran kasusnya. "Allah bersama kami dan kalian semua, doakan ya."
Unggahan terakhir di halaman Instagramnya tujuh jam lalu, Richa mengunggah foto dirinya yang berusaha menunjukkan wajah kalem, seolah tidak terjadi apa-apa. "Karena yang tepat tidak akan datang terburu-buru. Good morning," tulisnya.
Penangkapan ini merupakan yang kedua bagi Gary Iskak dalam kasus sama. Ia pernah ditangkap pada 2007 saat masih menikah dengan Sabrina R. Bonita. Setelah keluar dari penjara, beberapa tahun terakhir, ia menyatakan hijrah dengan mengubah penampilan serta perilakunya setelah divonis mengidap sirosis hati. Salah satunya dengan rujuk dengan Richa Novisha yang sempat diceraikannya.
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.