Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Perdana Menteri Irlandia Mengundurkan Diri

Leo Varadkar mengumumkan rencana mengundurkan diri. Dia tidak mempublikasi alasan pengunduran diri itu.

20 Maret 2024 | 22.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Leo Varadkar. REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Leo Varadkar pada Rabu, 20 Maret 2024, secara mengejutkan mengumumkan akan mengundurkan diri sebagai Perdana Menteri Irlandia. Varadkar menyebut pengunduran dirinya karena alasan pribadi dan sejumlah alasan politik.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Varadkar adalah politikus dari Partai Fine Gael dan pemimpin koalisi tiga partai di Irlandia. Kepergian Varadkar dari kursi Perdana Menteri Irlandia tidak akan secara otomatis mendorong dilakukannya pemilu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saya mengundurkan diri sebagai presiden dan ketua Partai Fine Gael per hari ini. Saya juga akan mengudurkan diri sebagai Taoiseach (perdana menteri) segera setelah pengganti saya diputuskan," kata Varadkar.

Varadkar mengatakan dia telah meminta agar dilakukan pemilihan Ketua Partai Fine Gael pada 6 April 2024 sehingga perdana menteri yang baru bisa dipilih setelah anggota parlemen Irlandia libur paskah. 

Dengan suara menahan tangis, Varadkar mengatakan ini adalah waktu yang tepat baginya untuk mengundurkan diri dan tidak ada alasan khusus dibalik keputusan mengundurkan diri ini.

"Saya tidak punya rencana lain dalam fikiran saya saat ini. Saya tidak punya rencana pribadi atau rencana politik," kata Varadkar. 

Varadkar mencetak sejarah pada 2017 saat dia terpilih untuk pertama kalinya sebagai perdana menteri gay di Irlandia yang pernah memeluk Katholik.  Varadkar juga tercatat sebagai perdana menteri termuda di Irlandia. 

Varadkar kembali ke jabatan perdana menteri Irlandia pada 2022 di bawah pengaturan Partai Fine Gael dan Partai Fianna Fail, yakni dua partai terbesar terbesar di Irlandia yang berkoalisi dengan Partai Hijau. Pemilu Irlandia dijadwalkan pada awal 2025. Sosok pengganti Varadkar yang paling kuat di antaranya Menteri Pendidikan Irlandia Simon Harris yang pernah merangkap sebagai menteri kesehatan selama pandemi Covid-19. Kandidat lainnya adalah Menteri UMKM Irlandia Simon Coveney, lalu mantan perdana menteri Irlandia Paschal Donohoe dan Menteri Kehakiman Irlandia Helen McEntee.

 

Sumber: Reuters

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus