Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Hasil China Masters 2024: Jonatan Christie Melaju ke Babak Perempat Final Usai Kalahkan Lu Guang Zu

Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie lolos ke babak delapan besar China Masters 2024.

21 November 2024 | 18.28 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie di China Masters 2024. Kredit: Tim Humas dan Media PBSI

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie lolos ke babak delapan besar China Masters 2024. Ia berhasil mengalahkan wakil tuan rumah Lu Guang Zu dengan skor 21-8 dan 21-19 pada Selasa, 19 November 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bermain di Shenzhen Gymnasium, Cina, Kamis, 21 November 2024, pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu berhasil mengungguli Lu Guang Zu di game pertama. Jonatan unggul tiga poin pertama sebelum unggul sembilan angka. Jojo sempat unggul dengan selisih 16 poin, sebelum Lu mencoba mengejar ketertinggalan. Lu hanya mampu mengumpulkan delapan ketika Jonatan berhasil mengakhiri game pertama.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Di game kedua, dual Jonatan dan Lu Guang Zu lebih sengit. Jonathan tetap bermain dan mencoba menguasai permainan, namun usaha meraih poin kerap digagalkan Lu yang bangkit dari keterpurukan di game pertama. Setelah kejar-kejaran angka, game berakhir dengan skor 21-19. Jonatan berhasil menaklukkan perwakilan tuan rumah itu dengan straight game yang berdurasi 40 menit itu.

“Puji Tuhan bisa balas dua kekalahan sebelumnya dari Lu Guang Zu. Tapi cukup kaget dengan perubahan shuttlecock dibandingkan pertandingan pertama hari Selasa lalu, hari ini lajunya lebih kencang. Beruntung dari strategi dan penyesuaian tadi bisa masuk polanya, bagaimana untuk mempercepat tempo yang membuat dia tidak nyaman dan akhirnya banyak pengembalian yang keluar,” kata Jonatan melalui keterangan tertulisnya pada Kamis, 21 November 2024.

Di game kedua, Jonatan mengaku belajar dari pengalaman yang kerap kehilangan fokus jika sudah unggul dan keunggulan poinnya terkejar. Selanjutnya ia akan berhadapan dengan Lei Lan Xi dari Cina dan Lin Chun-Yi dari Taiwan.

“Pasti tidak mudah, keduanya pemain kidal yang punya kecepatan dan kelincahan. Siapapun lawannya saya mau maksimal. Kembali lagi, saya tidak mau terlalu terpengaruh kondisi apakah akan main di World Tour Finals atau tidak. Peluang masih ada tapi saya jalani saja,” kata Jonatan.

Sebelumnya, pemain asal Jakarta itu mengalahkan Loh Kean Yew dari Singapura, Selasa, 19 November 2024. Duel kedua pemain ini berakhir dengan skor 21-17, 19-21, 21-11, sehingga berhasil melaju ke babak kedua atau 16 besar.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus