Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - MG Motor Indonesia kembali membawa mobil listrik New MG ZS EV dalam ajang GIIAS 2023. Mobil listrik akan menjadi pilihan lain dari MG4 EV.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
MG ZS EV sebenarnya bukan model baru yang diperkenalkan merek asal Inggris tersebut. Mobil tersebut sebelumnya pernah dibawa pada GIIAS 2022, tapi hanya untuk kebutuhan pameran.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Meski telah dibawa kedua kalinya ke dalam pameran, nyatanya New MG ZS EV masih belum memiliki harga. Namun pihak MG telah membuka pemesanan dengan memberikan booking fee sebesar Rp10 juta.
Sepanjang GIIAS 2023, mobil listrik New MG ZS EV diklaim mendapatkan reservasi sebanyak 256 pemesan.
“Kami sangat gembira melihat respon yang luar biasa dari pengunjung GIIAS terhadap lini kendaraan inovatif yang MG pamerkan tahun ini,” Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, dalam keterangan resmi. Senin, 21 Agustus 2023.
Selain itu, Arief menyebut MG mencatat ratusan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) dalam 10 hari gelaran GIIAS 2023. Dari angka itu, New MG ZS EV menjadi yang terbanyak dengan persentase sebesar 37 persen, dan diikuti MG4 EV dengan 24 persen.
“Kesuksesan ini tidak hanya mengukuhkan posisi kami sebagai pionir dalam industri kendaraan listrik, tetapi juga mencerminkan antusiasme konsumen Indonesia terhadap inovasi dan kecanggihan masa depan yang kami tawarkan,” ujar Arief.
Selain itu, Arief juga mengatakan MG Motor Indonesia akan terus fokus pada inovasi dan layanan. Mulai dari penciptaan ekosistem terintegrasi yang otonom dan berbasis cloud, hingga pembangunan stasiun pengisian cepat dalam kolaborasi dengan perusahaan energi terbarukan.
Pilihan Editor: Mobil Listrik MG4 EV Catatkan 647 Kali Test Drive di GIIAS 2023
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.