Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Pendidikan

Buntut Siswa Jatuh, Dinas Pendidikan DKI Jakarta Akan Evaluasi Seluruh Gedung Sekolah

Kejadian siswa jatuh dari gedung sekolah terjadi dalam waktu berdekatan sebulan belakangan.

9 Oktober 2023 | 21.11 WIB

Penampakan sekolah yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP) anak SDN 06 Pesanggrahan jatuh dari lantai 4, Rabu 27 September 2023. ANTARA/Luthfia Miranda Putri
Perbesar
Penampakan sekolah yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP) anak SDN 06 Pesanggrahan jatuh dari lantai 4, Rabu 27 September 2023. ANTARA/Luthfia Miranda Putri

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan Dinas Pendidikan akan melakukan evaluasi terhadap kondisi bangunan seluruh sekolah dari tingkat SD sampai SMA/SMK di wilayahnya. Langkah itu menyusul kasus siswa tewas karena jatuh dari lantai atas gedung sekolah di Jakarta Barat dan Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Kemarin saya sudah minta Dinas Pendidikan mengevaluasi bangunan seluruh sekolah," kata Heru, Senin, 9 Oktober 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Heru juga meminta dinas untuk mengecek psikologis seluruh pelajar setelah terjadinya insiden siswa tewas di sekolah. "Waktu ketemu dengan Dindik, saya minta untuk memeriksa anak-anak di sekolah," ujarnya.

Kejadian siswa jatuh dari gedung sekolah terjadi dalam waktu berdekatan sebulan belakangan. Kasus pertama adalah seorang siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 06 Pesanggrahan, Jakarta Selatan yang tewas akibat terjatuh dari lantai empat gedung sekolahnya pada 26 Septemnber lalu. Polisi masih mendalami kasus ini, namun ditemukan dugaan sementara siswa itu melompat.

Kasus terbaru adalah seorang pelajar Kelas IX SMP Negeri 132, Cengkareng berinisial D yang diduga terjatuh dari lantai empat sekolah itu pada Senin, 9 Oktober 2023. Dugaan sementara, siswa itu terpeleset.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus