Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu Prabowo di Stasiun MRT Lebak Bulus pada Sabtu, 13 Juli 2019.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pantauan Tempo, tampak sejumlah tokoh turut menghadiri momen pertemuan antara Jokowi dan Prabowo. Mereka adalah Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Kepala BIN Jenderal Budi Gunawan, dan Ketua Tim Kampanye Nasional, Erick Thohir
Prabowo tiba lebih dahulu pukul 8.48. Kedatangannya disambut oleh para tokoh tersebut. Prabowo tampak mengenakan kemeja putih dan celana panjang warna krem. Sementara itu, Jokowi yang juga mengenakan kemeja putih datang sekitar 20 menit kemudian.
Prabowo yang awalnya menunggu di salah satu ruangan di dalam stasiun MRT lalu keluar dan menjemput Jokowi di dekat pintu masuk setelah gerbang tap in Stasiun MRT Lebak Bulus.
Prabowo yang keluar menemui Jokowi nampak hormat sambil berjalan mendekati Jokowi. Lalu, Presiden membalas hormat. Keduanya berjabat tangan dan saling menempelkan pipi. Jokowi nampak berbicara dengan Prabowo lalu keduanya tertawa dan saling berangkulan. Setelah sesaat melambaikan tangan kepada masyarakat dan wartawan, keduanya lalu masuk ke dalam kereta MRT.
Seperti diketahui, sejak proses pemilihan presiden 2019 selesai, Jokowi dan Prabowo belum pernah bertemu. Desakan agar keduanya bertemu menguat seiring polarisasi yang terjadi di tengah masyarakat
Dalam pemilihan presiden 2019, Jokowi yang berpasangan dengan Ma'ruf Amin berhasil mengalahkan duet Prabowo-Sandiaga Uno. Jokowi-Ma'ruf meraih 85.607.362 suara atau 55,50 persen. Sedangkan Prabowo-Sandiaga hanya meraup 68.650.239 suara atau 44,50 persen.
Namun hasil tersebut digugat oleh kubu Prabowo ke MK dengan dalih ada dugaan kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif dilakukan oleh kubu Jokowi-Ma'ruf. Pada akhirnya Majelis Hakim MK secara bulat menolak seluruh tuntutan kubu Prabowo-Sandiaga itu dalam sidang putusan yang berlangsung Kamis, 27 Juni 2019.