Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyempatkan mengunjungi kembali bekas kampusnya yakni Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta di sela kuliah umum Dies Natalis UGM ke 68, Selasa 19 Desember 2017.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Saat memasuki kampusnya, Jokowi langsung disambut para mahasiswa kehutanan yang mengenakan kaus serba hitam bertulis ‘Kapak Rimba’. Ini merujuk pada salah satu kelompok mahasiswa di Fakultas Kehutanan UGM.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Para mahasiswa itu membawa sejumlah alat musik perkusi dan menyanyikan mars “Seruan Rimba” yang merupakan lagu kebanggan Fakultas Kehutanan UGM.
Jokowi pun sejenak melambatkan jalannya demi melihat aksi para mahasiswa Fakultas Kehutanan itu sambil tersenyum dan memberi salam pada mereka.
Dalam kesempatan itu, Jokowi dipertemukan dengan sejumlah teman angkatannya di Fakultas Kehutanan tahun 1980. Jokowi juga bertemu kembali dengan dosen pembimbing skripsinya, lalu menanam pohon cendana di halaman kampus itu.
Dekan Fakultas Kehutanan UGM Budiadi saat menyambut Jokowi menuturkan, kampus masih mengingat Jokowi termasuk nomor induk mahasiswa Jokowi yakni 1681 KT.
“Kami selalu berdoa pak Jokowi selalu diberi kesehatan untuk memimpin negeri ini dan selalu setia dengan Pancasila,” ujar Budiadi.
Jokowi pun menuturkan ia masih ingat jelas masa-masa kuliah di Fakultas Kehutanan UGM termasuk nomor induk mahasiswanya.
“Kalau nomor induk itu saya jelas masih ingat, wong tanda tangan saya sampai saat ini sebenarnya ya dari angka nomor mahasiswa itu,” ujar Jokowi membuat para mahasiswa tertawa.
Baca juga: Datang ke UGM, Jokowi 'Dikerjain' Rektor
Jokowi pun juga mengingat bahwa ketika ia kuliah dulu di Fakultas Kehutanan cuma ada sembilan mahasiswa perempuan dan 80 laki-laki. Jokowi pun masih hafal sejumlah rekan kuliahnya 37 tahun lalu dan menyebut nama mereka satu persatu yang hadir dalam silaturahmi itu.
Fakultas Kehutanan saat ini memajang sejumlah foto lawas Jokowi di ruang lobinya. Seperti ketika Jokowi bersama teman-temannya mendaki gunung dan menaklukkan Gunung Kerinci tahun 1982.