Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Pengacara Akan ke Arab Saudi Bujuk Rizieq Syihab Pulang

Pengacara dari pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Syihab, Kapitra Ampera akan mengunjungi kliennya di Arab Saudi pekan depan.

27 Februari 2018 | 14.23 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pengacara dari pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Syihab, Kapitra Ampera akan mengunjungi kliennya di Arab Saudi minggu depan. Kapitra mengatakan tujuan dari kunjungan tersebut untuk membujuk agar Rizieq pulang ke Indonesia.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Minggu depan saya yang ke sana. Saya ingin bawa habib pulang," katanya saat dihubungi Tempo, Selasa, 27 Februari 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut Kapitra, rencana tersebut telah dikomunikasikan kepada banyak pihak di alumni 212. Menurut dia, rencana tersebut dibuat setelah melihat perjalanan aksi bela islam selama ini. "Saya sudah ambil kesimpulan, maka akan saya sarankan itu ke habib (untuk pulang)," katanya.

Kepulangan Rizieq sebenarnya telah beberapa kali direncanakan. Namun, sampai saat ini Rizieq tak juga menginjakkan kakinya di Indonesia. Terakhir, Rizieq direncanakan akan pulang pada Rabu, 21 Februari 2018. Tiket pesawat kepulangan Rizieq dan istrinya beredar luas di media sosial.

Melalui aplikasi voice call yang diperdengarkan di Masjid Baitul Amal, Cengkareng, Jakarta Barat, Rizieq kemudian menyampaikan dirinya batal pulang. Rizieq mengaku telah beberapa kali melaksanakan salat istikharah namun belum mendapatkan petunjuk untuk pulang ke Indonesia.

Rizieq Syihab saat ini berada di Arab Saudi. Ia pergi ke sana setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan konten pornografi dalam pesan WhatsApp dengan Firza Husein. Polisi bahkan telah menetapkannya masuk dalam daftar pencarian orang. Selain kasus itu Rizieq juga ditunggu kasus lain jika tiba di Tanah Air yaitu kasus penodaan Pancasila.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus